Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Mengenal Struktur Registry Windows

2 min read

Bagi pengguna awam, registry mungkin merupakan bagian windows yang pantang untuk diutak-atik. Bahkan, beberapa warnet pun melakukan blokade untuk akses registry ini. Mengapa begitu? Bagi yang belum tau seluk beluk registry, mungkin dapat membuat kesalahan saat mengedit registry. Akibatnya?? Kesalahan dalam mengedit registry dapat berakibat fatal, mulai windows yang tidak mau bekerja normal, tampilan menjadi aneh, bahkan install ulang windows. (Serem amat mas….:D). bagi yang telah mengenal seluk beluk registry windows, tentu mengedit registry adalah hal yang biasa. Jika registry diatur dengan tepat dan benar, maka tidak akan terjadi ‘mogoknya windows’. Pengaturan yang tepat dan optimal akan membuat windows bekerja lebih cepat dan lebih stabil. Sebelum kita mengedit registry, alangkah baiknya kita berkenalan dengan struktur dalam registry terlebih dahulu.

Registry merupakan basis data milik windows. Registry windows dibagi dalam enam cabang/key yang mewakili fungsi dan kegunaan masing-masing.

HKEY_CLASSES_ROOT: Key ini berisi tentang informasi mengenai asosiasi file, fitur drag n drop, informasi Object Linking and Embedding (OLE), shortcut windows dan aspek kredensial tentang profile tiap-tiap user di dalam sistem oprasi windows tersebut.

HKEY_CURRENT_USER: Key ini berisi informasi tentang login user pada PC dan langsung berhubungan dengan HKEY_USERS. Informasi meliputi pengaturan desktop dan start menu serta pengaturan masing-masing pengguna dalam sistem operasi tersebut.

HKEY_LOCAL_MACHINE: Key ini menyimpan data informasi mengenai hardware , software dan preferensi lain yang terdapat pada PC. Informasi pada key ini digunakan secara umum oleh setiap pengguna PC yang login ke sistem operasi tersebut.

HKEY_USERS: Key ini berisi pengaturan individual masing-masing user pada PC dan tiap user diwakili oleh SID key yang berbeda yang terletak dibawah cabang utama key tersebut.

HKEY_CURRENT_CONFIG: Isi key ini mengarah pada HKEY_LOCAL _MACHINE yang berguna untuk sinkronisasi perangkat keras yang digunakan sebuah PC. Key ini diciptakan terkaitdengan sistem operasi yang ada berikut driver dan aktualisasi penggunaanya.

HKEY_DYN_DATA: key ini mangarah langsung dan secara penuh bekerja sama dengan HKEY_LOCAL_MACHINE untuk mengaktifkan fitur plug n play. Fitur ini berjalan otomatis jetika sebuah perangkat keras tertancap dalam PC yang sedang digunakan.

Dah tau kan?? Jujur saja saya juga masih awam soal registry ini, makanya saya cari artikel tentang registry agar kita dapat belajar bersama. Back to topic, dah tau kan cabang-cabang dalam registry? Setiap key memiliki tugas sendiri-sendiri. Tiap key memiliki data informasi yang digunakan windows agar tetap berjalan. Didalam registry, setiap data tersimpan dan memiliki tipe data yang berbeda-beda. Terdapat lima tipe data, sebagai berikut.

REG_SZ (String Value) : Tipe data ini dibuat untuk menampung data bertipe string.

REG_BINARY (Binary Value) : Adalah tipe data yang menyimpan nilai data biner secara mentah, sebab kebanyakan komponen hardware PC menyimpan informasi dalam bentuk data biner dan bisa ditampilkan dengan editor dalam format heksadesimal.

REG_DWORD (DWORD Value) : Adalah tipe data ini menampilkan data dengan format angka 4 byte dan biasanya menggunakan nilai boolean, contoh angka ‘0’ untuk pernyataan disable dan angka ‘1’ untuk enable. Biasanya semua parameter hardware dan layanan windows bisa ditampilkan oleh tipe data registri ini.

REG_MULTI_SZ (Multi String Value) : Merupakan tipe data yang mengandung banyak list atau nilai bervariasi dan tiap entri dipisahkan oleh karakter NULL. Tipe data ini hanya dapat dibaca jika registri dibuka melalui program regedt32.exe.

REG_EXPAND_SZ (Expandable String Value) : Tipe data ini memperluas data string yang memuat variabel yang diubah bila sedang dipakai oleh sebuah aplikasi dalam windows.

Dah paham kan??? Saya juga lagi belajar utak-atik registry…hehehe…. mari belajar bersama… (thanks to PCPLUS)

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

4 Replies to “Mengenal Struktur Registry Windows”

  1. tank’s ya atas pencerehaannya aku yang masih oon tentang os windows sangat terbantu dengan artikelnya boss sekali lagi makasih ‘n ntar lagi kalau ada yg baru mail aku. atau kalau boss gak sungkan boleh dong nanya-nanya seputar windows? oc. . . .

  2. @madany
    boleh2 boz… saya juga masi belajar…he… mari kita belajar bareng,okey?? mkin posting berikutnya awal februari ato akhir januari,coz tugas numpuk,hehehe…

Tinggalkan Balasan ke tuxlin Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *