Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Review AKG S30 Bluetooth Speaker: Kualitas Suara Mantab Djiwa!

5 min read

Review AKG S30 Bluetooth Speaker: Kualitas Suara Mantab Djiwa!

Review AKG S30 Bluetooth Speaker: Kualitas Suara Mantab Djiwa! – Halo Pembaca! Pada kesempatan kali ini Tuxlin Blog membahas review AKG S30 Bluetooth Speaker yang belum lama ini mulai dijual di pasaran. Speaker portable dengan teknologi wireless berbasis Bluetooth emang terus mengalami peningkatan karena mulai banyak konsumen yang pakai. Bluetooth speaker ini mulai menjadi salah satu aksesoris wajib pengguna gadget zaman now selain power bank.

Seri AKG S30 yang tak lain adalah saudara kembar dari Harman Kardon Traveler ini lumayan menarik perhatian Tuxlin Blog karena konon menghasilkan kulitas suara yang terbaik di kelasnya. Demi mengobati rasa penasaran, Tuxlin Blog memutuskan membeli satu unit AKG S30 untuk diulas blog ini. Penasaran sehebar apakah kualitas suara speaker ini? Simak review AKG S30 Bluetooth speaker oleh Tuxlin Blog kali ini!

Review AKG S30 Bluetooth Speaker: Kualitas Suara Mantab Djiwa!

Spesifikasi AKG S30 Bluetooth Speaker

  • Tipe speaker: Portable bluetooth speaker
  • Sistem speaker: 2.0 channel
  • Passive/Active: Active
  • Mode operasi: Tombol
  • Loudspeaker: 2 x 36mm
  • RMS: 4Ω 5W x 2 THD=10%
  • Signal-to-noise ratio: 80dB
  • Frequency Response: 180Hz~20KHz
  • Input connections: Bluetooth, AUX-in
  • Versi Bluetooth: Bluetooth 4.2
  • Jangkauan Bluetooth hingga 10 meter
  • Spesifikasi USB: USB 2.0 kompatibel dengan USB 1.1
  • Dukungan format file: APE、MP3、WMA、WAV、FLAC
  • Bisa difungsikan sebagai power bank
  • Baterai built-in 3.7V 2500mAh lithium battery DC 5V-1A USB, daya tahan hingga 10 jam
  • Dimensi (W x D x H) 160 mm x 27.5 mm x 67 mm
  • Berat 300 gram
  • Kompatibel dengan tablet PC, TF/Micro SD Card, smartphone, iPod, iPhone, Laptop
  • Warna Meteor Blue

Anda dapat membeli atau cek harga promo AKG S30 Bluetooth Speaker di Sini (Klik) atau di Sini (Klik)

Paket Penjualan AKG S30 Bluetooth Speaker

Paket Penjualan AKG S30 Bluetooth Speaker

  • Unit AKG S30 Bluetooth Speaker warna Meteor Blue
  • Kabel USB
  • Pouch
  • Kartu garansi IMS
  • User guide

Baca juga:Review Mifa M1, Speaker Mungil Bersuara Kencang!

Desain AKG S30 Bluetooth Speaker

Desain AKG S30 Bluetooth Speaker

Pada review AKG S30 bluetooth speaker kali ini, desain atau penampilan fisik memang bukan hal yang menonjol. menurut Tuxlin Blog, penampilan AKG S30 ini biasa banget sebagai sebuah speaker portabel. Bentuknya ya cuma gitu, kotak persegi panjang dengan tekstur speaker grill pada sisi depan dan belakang. Emang pengen speaker yang kayak gimana sih bentuknya? Segitiga terbalik dengan motif bunga-bunga? 😆

Meski bentuk atau desainnya cenderung biasa saja, tetapi jika diperhatikan dengan lebih dekat terlihat cukup elegan dan minimalis kok. Soal desain ini emang subyektif soalnya, debatable banget dan setiap orang punya selera. Speaker nirkabel AKG S30 ini dibalut dengan casing metal yang cukup tebal dan kokoh berwarna meteor blue. Bagian samping kanan dan kirinya membulat.

Sayangnya, sejauh ini belum ada varian warna lain untuk AKG S30 di Indonesia. 🙄 Ngomong-ngomong, casing speaker ini kuat banget lho gaes. Tuxlin Blog coba bengkokkan dengan kekuatan yang ada, masih kokoh aja! Sayangnya sih nggak dibekali dengan kemampuan tahan cipratan air atau benturan. AKG S30 ini memang tidak didesain untuk keperluan outdoor sih.

Baca juga:Review Mifa F5 Portabel: Speaker Kamar Mandi Jilid II

Bagian atas speaker AKG S30 ini bentuknya agak cekung berbahan mirip kulit dengan hiasan frame berwarna krom. Pada review AKG S30 kali ini, Tuxlin Blog nggak tahu apakah material yang digunakan pada bagian atas ini kulit asli atau bajakan palsu. Kayaknya sih palsu, masak iya harga segini dapat material kulit asli. Ngaco ah. 😆 Sedangkan pada bagian bawah speaker terbuat dari plastik rubberized alias plastik dengan lapisan karet.

Dimensi speaker AKG S30 Bluetooth Speaker ini relatif kompak dan ringan, sehingga nggak repot dibawa kemana-mana. Sekilas bentuk speaker ini mengingatkan Tuxlin pada speaker Xiaomi Square Box yang pernah di review sebelumnya.  Penasaran dengan bentuk detail review AKG S30 Bluetooth speaker ini? Cekidot foto di bawah ini yak. (klik untuk memperbesar).

Pada review AKG S30 Bluetooth Speaker kali ini, sisi depan terdapat speaker grill berukuran besar dilengkapi dengan LED indikator dengan logo AKG pada sudut kiri bawah. LED indikator ini akan menyala biru ketika digunakan dan berkedip ketika belum disambungkan dengan perangkat Bluetooth. Sedangkan bagian belakang AKG S30 ini mirip bagian depan, dipenuhi speaker grill tapi nggak berlubang. 😎

Sedangkan pada sisi atas speaker portabel AKG S30 ini terdapat enam buah indikator baterai, tombol volume down dan volume up, tombol on/off, tombol Bluetooth, dan tombol untuk mengangkat telepon. Sayangnya, nggak dikasih tombol next track dan previous track. 🙁 Sedangkan pada sisi kiri AKG S30 ini terdapat port microUSB, port aux, dan port USB (sebagai power bank).

Secara umum, speaker wireless AKG S30 ini menawarkan penampilan atau desain yang sederhana tetapi elegan. Build quality speaker ini laik mendapat acungan jempol karena terasa begitu kokoh dan solid. Ukuran AKG S30 yang kompak sangat mendukung mobilitas.

Baca juga:Review Xiaomi Mi Speaker MDZ-15-DA: Clear Sound

Video Unboxing AKG S30 Bluetooth Speaker

Jangan lupa Subscribe channel Laptophia ya di Sini (Klik)

Review AKG S30 Bluetooth Speaker

Review AKG S30 Bluetooth Speaker

Awalnya Tuxlin Blog nggak gitu ngeh kehadiran speaker bluetooth AKG S30 ini. Awalnya iseng lihat-lihat video unboxing dan review speaker di YouTube dan muncullah AKG S30. Tuxlin Blog pun penasaran dan memutuskan mengangkut atu unit AKG S30 untuk digunakan sebagai daily driver. Sebelumnya, saya menggunakan Mifa F5 dan Xiaomi Square Box.

AKG S30 ini kabarnya adalah saudara kembar dari Harman Kardon Traveler. Siapa sih yang gak kenal Harman Kardon? 😎 Selain itu, AKG S30 ini juga sempat menjadi bonus dari penjualan smartphone canggih Samsung Galaxy Note 8. Sekarang ini udah banyak yang jual dengan garansi resmi dari IMS. Angkut dan akhirnya Tuxlin Blog bisa review AKG S30 ini. 😀

Kualitas Suara

Speaker AKG S30 ini mengusung spesifikasi teknis yang lumayan, yakni dibekali dengan driver 2 x 5W, secara teori lebih powerful dari Mifa F1 yang Tuxlin review sebelumnya. Tuxlin berekspektasi cukup tinggi dengan speaker AKG S30 ini. Setidaknya, speaker ini bisa jadi yang terbaik di kelasnya.

Sebagai pemanasan, Tuxlin Blog menggunakan speaker AKG S30 untuk memutar lagu-lagu milik Payung Teduh dan Stars and Rabbit. Tuxlin mendengar karakter suara speaker portabel AKG S30 ini agak warm dengan bass yang cukup dalam untuk ukuran sekecil itu. Bahkan bass terdengar saat volume rendah. Petikan gitar akustik pada lagu Berdua Saja terdengar enak banget gaes… Langsung terbawa suasana saat berdua bersama dirinya… 😛 Mid bass dan suara vokalnya jelas, treble crisp dan detail.

Baca juga:Review JBL GO Bluetooth Speaker: Square Box Harmony

Kemudian Tuxlin Blog ganti genre, metalcore! Pada review AKG S30 untuk memutar lagu-lagu Trivium dari album The Sin and The Sentence cukup memuaskan! Bass terasa dalam dan dobel bass/dobel pedal drum di lagu The Sin and The Sentence dan Sever The Hand juga terdengar. Separasi antar instrumen terdengar cukup jelas, suara vokal yang detail, dan juga treble mantap. 😎

Tuxlin kemudian menjajal lagu yang lebih berat, yakni Ov Fire And The Void dari Behemoth. Kualitas suara AKG S30 ini masih bisa diandalkan! Padahal rata-rata speaker portabel yang Tuxlin Blog review keteteran dan kehilangan dinamikanya di lagu ini. Separasi instrumen masih oke, gebukan drum dan hentakan dobel pedal bass masih bisa dibedakan. Suara cymbal di lagu ini juga terdengar baik. Suara vokal yang ngegrowl juga bisa dinikmati coy!

Pada review AKG S30 kali ini, sound stage yang dihasilkan memang nggak terlalu luas gaes. Akan tetapi masih lebih baik dari speaker portabel yang pernah Tuxlin Blog review. Ukuran sekecil ini, Tuxlin bahkan masih ngerasain efek stereo yakni perpindahan aliran suara dari channel kanan ke kiri atau sebaliknya.  Yah menurut kuping kaleng Tuxlin Blog, AKG S30 ini salah satu speaker dengan kualitas suara terbaik di kelas under Rp 700 ribu.

Kompatibilitas

Tuxlin rasa kompatibilitas bukan masalah bagi speaker bluetooth AKG S30 ini. Selama proses review, speaker andalan AKG ini dapat bekerjasama dengan baik dengan gadget yang Tuxlin gunakan, seperti Xiaomi Mi 5S, Motorola Moto M, Asus Zenfone Zoom S, dan juga laptop Apple Macbook Air. Nggak cuma itu, AKG S30 ini juga bisa dipakai muter lagu meski sedang di-charge.

Baterai

AKG S30 dibekali dengan baterai berkapasitas 2500mAh dan diklaim bisa tahan hingga 10 jam. Beneran bisa tahan selama itu? 😆 Selama review AKG S30 ini, Tuxlin Blog menggunakan volume di atas 50% dan beterai bertahan hingga 5 – 6 jam saja. Luamayan lah. Oiya, AKG S30 ini bisa dijadikan sebagai power bank untuk ngisi baterai gadget lain lho… 😎

Baca juga:Review Mifa F1 Bluetooth Speaker: Big Sound

Kesimpulan

Secara umum, AKG S30 hadir dengan desain biasa tetapi lumayan elegan dengan warna meteor blue. Kualitas suara yang dihasilkan oleh speaker AKG S30 ini mantab djiwa! Bass terasa dalam untuk ukuran sekecil itu, separasi instruman mantap dan detail. Bisa dikatakan terbaik di kelasnya menurut Tuxlin.

Jelas, AKG S30 ini sangat laik dipertimbangkan bagi yang membutuhkan speaker portabel dengan harga yang terjangkau. Oke, sampai di sini dulu review AKG S30 Bluetooth speaker kali ini, semoga bermanfaat. 🙂

Kelebihan AKG S30 Bluetooth Speaker

  • Kualitas suara mantab djiwa!
  • Bisa dijadijan power bank
  • Build quality kuat dan solid
  • Dimensi atau ukuran kompak

Kekurangan AKG S30 Bluetooth Speaker

  • Tidak dilengkapi slot microSD
  • Tidak dilengkapi kemampuan outdoor (tahan cipratan air, dll)

Anda mungkin suka:Harga Xiaomi Mi A1 Android One Turun, Kini Hanya 3 Juta!

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

2 Replies to “Review AKG S30 Bluetooth Speaker: Kualitas Suara Mantab Djiwa!”

Tinggalkan Balasan ke Tuxlin Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *