Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Review Meizu M2 Note, Phablet Octa Core dengan Layar IGZO Full HD

9 min read

Review Meizu M2 Note

Review Meizu M2 Note – Halo Pembaca! Akhirnya Tuxlin Blog berkesempatan mengunggah artikel review Meizu M2 Note yang merupakan phablet bertenaga prosesor octa-core dan didukung oleh layar berteknologi IGZO (Indium Gallium Zinc Oxide) dengan resolusi full HD besutan Sharp! Jujur saja, akhir-akhir ini kegiatan review dan ngeblog mulai terganggu sejak negara api menyerang skripsi menyerang! 😆 Yah sebenarnya sih itu skripsi udah mulai sejak tahun 2014 lalu, tapi sengaja Tuxlin Blog lupakan, mengapa? Kata orang hal yang tidak enak harus dilupakan… Skripsi menurut Tuxlin nggak enak, jadi lupakan saja wkwkwkw…. Smile with tongue out  Back to topik, Meizu M2 Note ini adalah produk perdana Meizu yang secara resmi telah diluncurkan Indonesia.

Tuxlin Blog sebenarnya sudah cukup lama penasaran dengan produk Meizu ini dan hampir membeli Meizu M1 Note yang harganya nyampe 3 juta di tanah air dan bukan garansi resmi lagi… Wah tar kalo rusak kan berabe Sad smile Untungnya, beberapa Meizu memutuskan masuk pasar Indonesia dan melepas seri M2 Note untuk pasar kelas menengah. Meski banyak yang bilang bahwa Meizu M2 Note ini merupakan versi downgrade dari M1 Note, tetapi masih layak beli untuk kelas Rp 2 juta-an. Seri M1 Note sendiri dijual di Indonesia dengan harga Rp 2,6 – 3 juta-an. Berikut ini tampang dan spesifikasi smartphone Meizu M2 Note.

IMG_20150818_165430_HDR

Spesifikasi Meizu M2 Note

  • Sistem Operasi Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka FlymeOS 4.5
  • Chipset MediaTek MT6753 dengan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit 1.3Ghz
  • Grafis Mali-T720 MP3
  • Kamera 13 megapiksel autofokus dengan sensor Samsung 1/3.06 inci, dual-tone LED flash. Kamera depan 5 megapiksel
  • Layar 5,5 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 pixels, kerapatan 403 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel IGZO, AGC DragonTrail
  • Memori RAM 2GB, ROM 16GB/32GB, dilengkapi slot microSD
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, 4G LTE, dua SIM
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 150.9 x 75.2 x 8.7 mm dengan berat 149 gram
  • Baterai 3100 mAh

Paket Penjualan Meizu M2 Note

IMG_20150818_134355_HDR

Ponsel Meizu M2 Note yang diuji oleh Tuxlin Blog sebenarnya berwarna Dark Grey, tetapi belum kelar review udah dibelo orang gan… hiks… Sad smile Akhirnya beli lagi yang warna Dark Grey juga, mumpung dapet voucher… Eh dibeli orang lagi…. 😆 Akhirnya beli lagi, tetapi yang Dark Grey pas habis, kan kampret…! Yah adanya putih sihm ya sudahlah… Tuxlin Blog sikat saja Meizu M2 Note warna putih. Pas ponsel ini datang ke markas Tuxlin, nggak nyangka ternyata boksnya berukuran cukup besar berawarna putih, berasa beli ponsel mahal dah hehehehe… Boks besar bukan berarti paket pembeliannya juga banyak lho hahahaha… standar aja… Berikut ini paket pembelian ponsel Meizu M2 Note.

  • Handset Meizu M2 Note
  • Kepala charger
  • Kabel USB
  • SIM ejector
  • Booklet manual (bahasa Indonesia di luar boks)
  • Kartu garansi (di luar boks)

Baca juga:Review Kamera Huawei Y3 Batik, Berkekuatan 5MP Plus Dual LED Flash

Penampilan & Desain Meizu M2 Note

IMG_20150818_134434_HDRIMG_20150818_134524_HDR

Ponsel Meizu M2 Note ini hadir dengan desain yang mirip dengan M1 Note dengan beberapa perbedaan. Kesan pertama Tuxlin Blog ktika memegang ponsel ini adalah tipis, ringan, dan ukurannya tidak terlalu besar untuk ponsel dengan layar sentuh 5,5 inci. Bahkan, Tuxlin bandingkan dengan Xiaomi Mi3 yang layarnya 5 inci dimensinya hampir sama. Hal ini disebabkan desain bezel kanan dan kiri yang cukup tipis. Bagian sudut ponsel  ini membulat dengan casing plastik unibody. Meizu M2 Note varian warna Dark Grey menggunakan finishing mate, sedangkan varian warna putih menggunakan finishing Glossy.

Bagian depan ponsel Meizu M2 Note ini terdapat layar sentuh berukuran 5,5 inci yang dilindungi oleh lapisan antigores dari AGC DragonTrail (info dari website resmi Meizu), sensor proximity, ambient light sensor, earpiece, lubang kamera depan, dan tombol Home yang disebut dengan mBack. Tombol mBack ini tampil manis dengan cincin berawarna krom yang menarik. Sedangkan bagian belakang ponsel Meizu M2 Note ini terdapat lubang kamera, dual-tone LED flash, dan logo Meizu di bagian bawah. Berdasarkan informasi dari website Meizu, bagian kamera belakang dilapisi kaca antigores dari Gorilla Glass.

Tuxlin Blog sebenarnya naksir Meizu M2 Note Dark Grey karena sekilas mirip dengan iPhone 6 wkwkwkw… Akan tetapi apa daya akhirnya dapat varian warna putih… Lha kok di foto warna Dark Grey gan? Itu sebelum ponselnya terjual wkwkwkwkw… Karena laku terjual inilah review Meizu M2 Note ini jadi agak molor hhehehehehe… Satu hal yang unik dari Meizu M2 Note adalah tidak dilengkapi tiga tombol kapasitif khas Android. Lha terus pake on-screen button? Kagak…. Pakenya tombol home unik yang disebut dengan istilah mBack (dibaca embek 😆 ). Nah mBack ini kalau disengtuh, maka berfungsi sebagai back. Ketika mBack dipencet, maka akan membawa pengguna ke tampilan Home screen. Satu fungsi lagi, jika mBack dipencet lama, maka akan mengunci layar, keren kan?

IMG_20150818_134603_HDRIMG_20150818_134619_HDRIMG_20150818_134658_HDRIMG_20150818_134637_HDR

Sisi kanan ponsel terdapat slot SIM 1, SIM 2, dan microSD. Sama seperti ponsel unibody lainnya, kita harus pakai SIM ejector untuk menarik baki slot tersebut keluar dari badan ponsel… Kalo nggak ada SIM ejector yah terpaksa pakai peniti 😆 Namun Tuxlin Blog menemui kelemahan Meizu M2 Note, yakni slot SIM 1 sharing dengan microSD, maksudnya? Jadi kalau kita menggunakan slot SIM 1, makan slot microSD nggak bisa dipakai, begitu juga sebaliknya… Mungkin ini cara Meizu menghemat space kali ya?

Sedangkan sisi kanan ponse Meizu M2 Note, terdapat tombol volume rocker dan dan tombol power. Sedangkan bagian atas terdapat port audio 3,5mm dan lubang microphone. Sedangkan sisi bawah ponsel terdapat lubang speaker, port micro USB, dan micrphone. Secara umum, desain yang ditawarkan oleh Meizu M2 Note ini cukup baik, meski agak-agak mirip iPhone 6 atau iPhone 5C. Build quality ponsel Meizu M2 Note ini mantap, solid, dan nyaman digenggam. Bagian samping dan belakang ponsel yang agak melengkung dan tipis ini sangat mendukung kenyamanan menggenggam.

Baca juga:Review Huawei Y3 Batik, Ponsel Android Quad Core Murah Meriah

Tampilan Antarmuka Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog19Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog20Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog21

Ponsel Meizu M2 Note ini menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan balutan antarmuka yang disebut dengan FlymeOS. Kebanyakan ponsel keluaran Tiongkok emang punya kostum tampilan sendiri-sendiri gan, kayak Xiaomi dengan MIUI, Gionee dengan AmigoOS, Coolpad dengan Cool UI atau Oppo dengan Color OS. Nah FlymeOS pada Meizu M2 Note ini kayak gimana bro? Tuxlin juga penasaran nih, namanya aja Flyme… Denger namanya aja udah berasa mau terbang ke hatimu… Iya, hatimu… *ngawur 😆

Tipikal kostum ponsel Tiongkok, FlymeOS pada Meizu M2 Note ini tidak dilengkapi dengan menu drawer, jadi jika kita instal aplikasi maka ikonnya akan langsung muncul di homescreen. FlymeOS ini punya lockscreen dan beberapa homescreen. Jumlah homesreen ini nggak bisa kita tambah secara manual, jadi akan otomatis bertambah sesuai dengan aplikasi yang kita instal. Kita juga bisa kok sortir ikon yang ada di homescreen.

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog25Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog26Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog27

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog29Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog30Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog31

Kostumisasi yang disediakan oleh FlymeOS pada ponsel Meizu M2 Note ini sebenarnya cukup banyak, kita bisa ganti wallpaper lockscreen dan homescreen, mengganti style icon, dan dan theme. Sayangnya, theme yang disediakan mayoritas hanya mendukung wilayah Tiongkok saja… Kalau kita nekat pake juga bisa sih, tapi ntar bakal muncul tulisan kanji yang siap bikin kita pusing hahahahaha… Sebenarnya tampilan default FlymeOS ini udah lumayan menarik menurut Tuxlin Blog dengan ikon-ikon yang flat. Smile

FlymeOS yang berbasis Android 5.1 Lollipop ini menyediakan beberapa fitur tambahan yang cukup berguna, sebut saja Security Center (Junk Cleaner, RAM Cleaner, Large File, App Cleaning, Traffic Manager, Virus Cleaner, Permission manager, dan power saving). Nggak cuma itu gan, FlymeOS ini memiliki fitur Gesture wakeup yang secara default dinonaktifkan. Fitur ini memungkinkan kita mengaktifkan layar dengan cara double-tap (semacam double-tap to wake atau KnockON) dan fungsi lain, seperti menggambar huruf C ke layar dalam keadaan terkunci untuk mengaktifkan kamera dan sebagainya. Fungsi tiap huruf juga bisa disesuaikan gan… Hot smile

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog22Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog23Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog24

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog33Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog34Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog35

Ngomongin soal aplikasi bawaan, ada yang aneh dengan Meizu M2 Note ini… Saat Tuxlin Blog menggunakan varian Dark Grey, banyak aplikasi dan game bawaan yang sudah terinstal di ponsel… Bahkan ada game dewasa yang udah pre-install di dalamnya, terpaksa deh Tuxlin Blog cobain game itu wkwkwkw :mrgreen: Nah ketika Tuxlin  Blog menggunakan Meizu M2 Note varian warna putih, eh nggak ada aplikasi bawaan kecuali aplikasi proprietary dari FlymeOS… Bahkan aplikasi Google cuma ada Google Play Store versi lawas, wkwkwkw… Google Apps lainnya harus download dulu Smile

Salah satu yang Tuxlin Blog suka dari FlymeOS ini adalah aplikasi musik bawaannya gan… Tampilannya oke, sortirnya lengkap ada Songs, Artists, Albums, dan Folder. Nggak kayak MIUI v6 di Mi 4i saya, nggak ada sortir album sama artsinya, hehehehe… Juga disediakan fasilitas lirik dan edit detail lagu. Meizu juga membekali fitur Dirac HD Sound dan equalizer untuk meningkatkan kualitas suara. Aplikasi bawaan Flyme OS lainnya seperti browser dan galeri juga cukup memuaskan Tuxlin Blog.

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog28Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog32 - CopyScreenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog43

Secara umum, tampilan FlymeOS yang berbasis Android 5.1 Lollipop pada ponsel Meizu M2 Note ini menawarkan tampilan yang cukup menarik, fitur yang sangat lengkap, dan fasilitas kostumisasi. Kinerjanya FlymeOS ini juga responsif gan… Emang berasa terbang gitu hahahaha… *lebay dikit* Sayangnya, fasilitas theme hanya mendukung konten China saja, coba dibuat universal kayak MIUI kan keren Smile. Player video bawaannya juga mampu mengenali dan memainkan banyak format video. Meizu M2 Note dapat update ke Android 6.0 Marshmallow kagak? Wah itu Tuxlin Blog belum dapat informasi, semoga dapat sih… *ngarep 😆

Baca juga:Review Infinix Hot Note X551, Phablet Octa Core Murah dengan RAM 2GB

Performa Meizu M2 Note

IMG_20150818_165607_HDR

Kayak gimana sih performa Meizu M2 Note? Ponsel Meizu M2 Note ini mengandalkan mengandalkan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 yang berlari dengan kecepatan 1,3GHz dari chipset MediaTek MT6753 dan ditandemkan dengan memori RAM sebesar 2GB, serta grafis gahar dari Mali-T720MP3. Jelas, kinerja yang dihasilkan nggak secepat Meizu M1 Note atau smartphone lain yang menggunakan chipset MT6752. Namun, kinerja atau SoC yang digunakan bukan segala-galanya untuk smartphone gan…. Beberapa waktu lalu Tuxlin Blog bikin artikel compare Meizu M2 Note vs Lenovo A7000 di sebuah situs populer, dan Tuxlin mengunggul kan Meizu ini… Eh malah diserang dengan brutal sama fanboy neng Lenny wkwkwkwkw… Mungkin mereka penganut sekte pemuja AnTuTu yang sesat itu… Smile with tongue out Ponsel tak diukur dari AnTuTu atau benchmark saja gaes… Berikut ini benchmark ponsel Meizu M2 Note.

CPU-Z Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog05Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog06Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog07

Benchmark Geekbench 3 Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog14Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog15Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog16

Benchmark AnTuTu Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog10Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog11Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog12

Benchmark Vellamo Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog17Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog18

Benchmark Quadrant Standard Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog13

Multitouch Tester Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog09

Sensorbox for Android Meizu M2 Note

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog08

Review Meizu M2 Note

Smartphone Meizu M2 Note ini menawarkan kinerja yang memuaskan meski skor AnTuTu yang dihasilkan tidak terlalu tinggi. Dukungan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 yang berlari dengan kecepatan 1,3GHz dari chipset MediaTek MT6753 dan ditandemkan dengan memori RAM sebesar 2GB, serta grafis dari Mali T-720MP3 dikombinasikan dengan FlymeOS mampu menghasirkan performa yang sangat nyaman. Buka tutup aplikasi, bavigasi menu, dan kegiatan standar lainnya gegas dan tidak ketemu yang namanya lag…

Baca juga:Review Power Bank Asus ZenPower 10050mAh, Desain Kompak

Skor AnTuTu yang dihasilkan oleh Meizu M2 Note ini bisa dikatakan kalah lumayan jauh dari Lenovo A7000 dan Alcatel One Touch Flash Plus karena hanya menghasilkan skor 31.179 poin. Ini wajar karena chipset MediaTek MT6753 yang digunakan oleh ponsel ini memang kinerjanya lebih inferior dari MT6752 yang digunakan oleh para pesaingnya.

Namun, Tuxlin Blog menilai performanya sudah lebih dari cukup untuk penggunaan sehari-hari dan multitasking kelas menengah. Bagi gamers atau sekte pemuja skor AnTuTu, Tuxlin sarankan untuk mengalihkan pilihan dari Meizu M2 Note ke ponsel lain dengan chipset MediaTek MT6752 atau lebih gahar 😆

Sektor layar, smartphone Meizu M2 Note mengusung layar sentuh berukuran 5,5 inci yang disematkan teknologi IGZO (Indium Gaillium Zinc Oxide) buatan Sharp dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel dengan kerapatan mencapai 403 piksel per inci, serta dilindungi lapisan antigores dari AGC Dragontrail Glass.

Di atas kertas, spesifikasi layar ponsel Meizu M2 Note bisa dikatakan di atas rata-rata… Bisa dikatakan, Meizu M2 Note adalah ponsel dengan layar full HD termurah di Indonesia. Layar ponsel ini menurut Tuxlin mampu menghasilkan warna yang bagus, kontras yang tinggi, dan brightness-nya juga nggak nusuk mata, nyaman banget hehehehe… Akan tetapi karakternya warnanya memang agak warm atau kuning sih jika dibandingkan dengan Xiaomi Mi 4i mlik Tuxlin. Saat digunakan di bawah sinar matahari (setting brightness auto), layar masih terlihat dengan jelas meski agak terganggu dengan refleksi kacanya. Smile

Kualitas audio Meizu M2 Note ini kayak gimana bray? Nah ini dia…. Tuxlin mencoba speaker Meizu M2 Note untuk mendengarkan lagu-lagu akustik gitu, keluaran suaranya lumayan enak… Akan tetapi ketika digunakan untuk memainkan musik yang agak keras seperti Metallica, Epica, Nightwish dan lain-lain, keluaran suaranya payah gan…

Keluaran suara speakernya kurang kencang dan nggak detail. Jadi, trebel, bass dan instrumen dalam musik kurang terdengar jelas. Tuxlin Blog menggunakan headset Sennheiser MX375 dan Mi Piston 3, keluaran suaranya kurang enak…. Tetapi setelah utak-atik Dirac HD, baru enak… Bass dan treble-nya seimbang, suaranya juga detail.

Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog02Screenshots Review Meizu M2 Note Tuxlin Blog03

Ponsel Meizu M2 Note ini dibekali memori internal atau ROM 16GB dan ketika pertama kali dihidupkan, yang tersisa atau kosong hanya sekitar 10GB-an saja. Free RAM saat pertama kali dihidupkan adalah 744MB dari 2GB total. FlymeOS ternyata cukup rakus RAM hehehehe… Akan tetapi nggak usah khawatir, seperti MIUI yang juga rakus RAM, Flyme ini kinerjanya tetep enteng dan smooth kok… Jadi nggak usah mikirin free RAM lagi deh, udah dipikirin sama manajernya di Android… Ntar kalo ikut mikir malah rawan stress dan kena stroke 😆

Daya tahan baterai ponsel Meizu M2 Note ini terbilang pas-pasan menurut Tuxlin Blog… Untuk penggunaan dengan intensitas sedang dan SoT (Screen on Time) 2 jam, Meizu M2 Note hanya mampu bertahan paling banter 16 jam. Jika penggunaan intensif, sehari Tuxlin Blog cas dua kali hahahahaha… Penggunaan sehari-hari ala Tuxlin sih, tengah malam cas, kemudian besok sore sudah minta cas lagi Disappointed smile Semoga update FlymeOS berikutnya bisa lebih hemat baterai, minimal bisa bertahan seharian lah Smile

Baca juga:Review BenQ B502, Ponsel Selfie Selera Rakyat

Konektivitas Meizu M2 Note ini termasuk lengkap di kelasnya dengan dukungan world wide mode 4G LTE. Salah satu kelebihan chipset MT6753 dibanding MT6752 adalah dukungan jaringan 4G LTE yang lebih luas gan… SIM 1 atau SIM 2 sama-sama mendukung 4G LTE/3G HSPA secara bergantian. Sayangnya, 4G LTE belum bisa Tuxlin cicipi karena markas Tuxlin belum terkover jaringan 4G dari operator manapun… Maklum, pelosok banget hahahaha…. WiFi, Bluetooth, dan GPS juga bekerja dengan baik. Lock GPS ngebut gan… Akurasinya juga bagus Smile

Secara umum, Meizu M2 Note ini adalah smartphone yang menarik untuk kelas Rp 2 juta-an. Smartphone ini mengandalkan layar Full HD berteknologi IGZO menjadi salah satu keunggulannya dibandingkan dengan para pesaingnya. Kinerja yang ditawarkan memang tak setinggi pesaingnya, tetapi masih sangat nyaman digunakan.

Sedangkan kemampuan kamera, Meizu M2 Note ini bisa diandalkan dan hasil jepretannya juga bagus di kelasnya. Kelemahan ponsel ini ada pada slot SIM 1 dan microSD yang nggak bisa digunakan secara berbarengan, jadi kalau dual SIM maka slot microSD nggak bisa dipakai. Kelemahan lain Meizu M2 Note adalah speaker nya yang kurang bagus, kurang enak di telinga Eye rolling smile Meizu M2 Note sangat layak dipertimbangkan dikelas 2 juta-an.

Review kamera Meizu M2 Note bisa di baca di tautan berikut ini:Review Kamera Meizu M2 Note, Andalkan Sensor Samsung 13 Megapiksel

Kelebihan Meizu M2 Note

  • Kamera baik di kelasnya
  • Layar IGZO dengan resolusi full HD (pesaingnya rata-rata masih HD 720p)
  • Fitur FlymeOS lengkap, kinerja memuaskan
  • Android 5.1 Lollipop

Kekurangan Meizu M2 Note

  • Kualitas audio di Speaker-nya kurang baik
  • Slot SIM 1 dan slot MicroSD tak bisa digunakan bersamaan
  • Daya tahan baterai pas-pasan

Outro Meizu M2 Note…

Yap, smartphone Meizu M2 Note ini akhirnya secara resmi menjadi salah satu smartphone andalan Tuxlin Blog dan menggantikan posisi Xiaomi Mi3. Jujur saja, Tuxlin sebenarnya masih sayang sama Mi3, akan tetapi kisah cinta kami tak bisa berlanjut, karena aku suka beng-beng rebus, dia suak beng-beng bakar… 😆 *ngawur*

Adanya slot microSD menjadi motif utama Tuxlin melepas Mi3 dan beralih ke Meilan Note ini. Ada hal yang mengganjal saat pertama kali menggunakan Meizu M2 Note, yakni nggak bisa sinkronisasi kontak di Google! Alhasil semua kontak tak nampak di phonebook Sad smile.

Namun, setelah update ke FlymeOS 4.5.3I (sebelumnya versi 4.5.2I), sinkronisasi kontak Google udah work… Smile Sampai di sini dulu posting mengenai review Meizu M2 Note, semoga bermanfaat bagi pembaca semua Smile.

Anda mungkin suka:Meizu M2 Note vs Alcatel OneTouch Flash Plus, Pilih Mana?

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

10 Replies to “Review Meizu M2 Note, Phablet Octa Core dengan Layar…”

    1. Yah tiada gading yang tak retak gan, masing2 pasti ada kelebihan dan kekurangannya 😀

      Ane belum pernah pegang Lenovo A7000 Special Edition 😀

    1. Pasti belum baca artikel sampe selese nih 😆 coba lebih teliti lagi bacanya gan….

      Ada di halaman 4. Nih saya kopas di bawah.

      “Daya tahan baterai ponsel Meizu M2 Note ini terbilang pas-pasan menurut Tuxlin Blog… Untuk penggunaan dengan intensitas sedang dan SoT (Screen on Time) 2 jam, Meizu M2 Note hanya mampu bertahan paling banter 16 jam. Jika penggunaan intensif, sehari Tuxlin Blog cas dua kali hahahahaha… ”

      Baca dulu sampai selesai, baru komen 🙂

  1. Reviewnya lengkaap, sudah lama saya nggak main-main ke blog ini semenjak sukses nge-root XPeria Ray hehehe…

    Maaf, saya ikut ijin berbagi pendapat soal kamera Meizu di blog saya

    Thx b4 🙂

Tinggalkan Balasan ke Tuxlin Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *