Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Samsung Keystone 2 E1205, Ponsel Pemula dengan Radio FM

2 min read

DSC_0254

Halo Pembaca! Beberapa waktu lalu saya bingung nyari ponsel yang pas buat ibu, soalnya sekeluarga cuma ibu yang belum menggunakan ponsel. Awalnya beliau ogah pakai ponsel, alasannya ribet Smile with tongue out. Setelah saya bujuk, akhirnya belaiu mau juga menggunakan ponsel. Soalnya kalo ibu saya gak pake ponsel ribet juga kalo mau jemput ibu pas arisan atau ketika sodara jauh mau telepon ibu saya harus lewat saya dulu, ya kalo saya pas dirumah sih gak masalah, lha kalo pas gak di rumah kan ribet juga Eye rolling smile. Akhirnya saya memutuskan untuk memilih ponsel yang mudah digunakan, yakni Samsung Keystone 2 aka E1205T.

Kenapa saya memilih ponsel Samsung Keystone 2? Karena ini ponsel kelas pemula yang mudah digunakan dan yang penting memiliki fitur standar ponsel: Telepon dan SMS. Kebutuhan ibu saya memang cuma telepon dan SMS, jadi Samsung Keystone 2 ini dah cukup. Harga Samsung Keystone 2 juga cukup murah, saya dapat dengan harga Rp 170.000. Jika dibandingkan merk sebelah, Samsung Keystone 2 memiliki kelebihan di spesifikasinya yang telah dilengkapi dengan layar warna dan hiburan Radio FM Smile. Berikut spesifikasi lengkap ponsel Samsung Keystone 2 :

  • 1.52″ TFT display(128 x 128pixel)
  • Dimensi (WxHxD): 108 x 45 x 13.5mm, berat: 65g
  • Baterai 800mAh
  • Talk Time : Up to 8.3 hrs
  • Standby Time : Up to 720 hrs (2G)
  • Warna : Hitam dan Putih
  • FM Radio
  • Large Font Size Keypad
  • Converter (Currency, Length, Weight, Volume, Area, Temperature)
  • Memo, Mobile Tracker function, SOS message
  • Fake Call Function, Calculator, Timer
  • MP3 Ringtone, Torchlight aka Senter

Perlengkapan :

DSC_0255

Seperti biasa, saya membeli ponsel ini di sebuah toko online, sekalian mencoba seperti apa pelayanan yang mereka tawarkan Winking smile. Setelah ponsel Samsung Keystone 2 datang, langsung deh saya buka isi boks nya akan unboxing Smile with tongue out. Isinya adalah ponsel Samsung Keystone 2, headphone, baterai, kartu garansi, buku manual, dan charger. Sayangnya, konektor charger tidak berjenis microUSB seperti pada Samsung Lakota Duos dan jack headphone juga tidak menggunakan konektor 3,5mm, melainkan menggunakan model proprietary samsung sendiri. Yah, ada harga ada rupa Smile.

DSC_0260

Konektor headphone dan charger

Desain dan Usability

DSC_0256DSC_0257DSC_0259

Kebetulan, ponsel Samsung Keystone 2 yang saya beli berwarna hitam. Desain ponsel Samsung Keystone 2 ini sederhana saja, mirip ponsel-ponsel Samsung jaman dulu Smile with tongue out. Casing berbahan plastik dengan keypad ‘kasur’ berbahan karet. Bagian depan, casing ber4warna hitam glossy yang akan meninggalkan sidik jari jika disentuh dan terdapat tulisan ‘SAMSUNG’ dan di bagian atas layar bertuliskan FM Radio. Casing bagian belakang juga berwarna hitam doff dan bertekstur, sehingga tidak licin. Bagian belakang ini juga dipermanis oleh motif garis-garis dibawah tulisan ‘SAMSUNG’.

Keypad ponsel Samsung Keystone 2 ini berbahan karet, empuk dan sangat nyaman digunakan untuk mengetik SMS dalam waktu lama. Jika dibandingkan dengan ngetik SMS di layar touchscreen, enakan pake keypadnya Samsung Keystone 2 deh Smile with tongue out.

Struktur menu dan pengoperasian ponsel Samsung Keystone 2 ini relatif mudah dimengerti. Ibu saya yang baru pegang ponsel pertama kali aja cepet paham pake ponsel Samsung Keystone 2 ini, hehehehe… Hot smile. Menu di ponsel Samsung Keystone 2 ini cukup sederhana, sesuai dengan fiturnya yang sederhana.

Ukuran Font

Nah ini dia poin paling penting buat ibu saya, yah maklumlah ibu saya juga sudah mengalami mata plus, sehingga yang dekat n kecil gak keliatan. Beda dengan saya yang minus, kalo jauh n kecil gak keliatan Nerd smile. Halah malah OOT. Oke, intinya ibu saya butuh yang font nya gede-gede biar jelas. Ponsel Samsung Keystone 2 font nya lumayan gede pas di menu, sayangnya ukuran font di SMS tak begitu besar, jadi ibu saya masih agak kesulitan jika menerima SMS.

DSC_0261

DSC_0262

Hiburan

Yah jangan mengharapkan ada video player atau mp3 player di ponsel Samsung Keystone 2 ini. Hiburan di Samsung Keystone 2 ini ada dua, yakni Radio FM dan game. Seperti biasa, untuk menggunakan Radio FM harus terlebih dahulu menancapkan headphone ke ponsel ini. Game? Ada, tapi cuma satu Laughing out loud. Gamenya lumayan menghibur, judulnya Jewel Quest, game ini gak jauh beda dengan game Jewel Quest di komputer besutan Game House.

Kesimpulan

Ponsel Samsung Keystone 2 ini cocok bagi yang hanya membutuhkan komunikasi standar, yakni telepon dan SMS, juga cocok bagi pengguna ponsel pemula seperti ibu saya Winking smile. Samsung Keystone 2 ini juga cukup ringan dan kecil,jadi nyaman masuk kantong. Baterai Samsung Keystone 2 ini juga mantap, meski kapasitas baterainya cuma 800 mAh, baterainya tahan lama. Ponsel ini datang hari Senin (28/01/2013) sampai tulisan ini diposting, ponselnya belum dicas Open-mouthed smile. Sampai disini dulu posting kali, semoga bermanfaat Smile.

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling. Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

22 Replies to “Samsung Keystone 2 E1205, Ponsel Pemula dengan Radio FM”

Tinggalkan Balasan ke tuxlin Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *