Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Huawei MediaPad X1 Segera Tersedia di Indonesia, Harga 4,6 Juta

1 min read

Huawei MediaPad X1

Huawei MediaPad X1 – Halo Pembaca! Tablet gahar Huawei MediaPad X1 akan segera tersedia di pasar Indonesia dengan harga Rp 4.599.000 atau tepatnya Rp 4,6 juta! Dilihat dari harganya, tablet MediaPad X1 ini membidik pasar kelas menengah ke atas gan… Tampaknya Huawei mulai sungguh-sungguh menggarap pasar Indonesia dan hal ini dibuktikan dengan masuknya trio smartphone gahar yang terdiri dari Ascend Mate 7, Honor 3X, dan Honor 6. Kini giliran tablet MediaPad X1 segera meramaikan pasar tablet tanah air yang kian ketat. Seperti apa tampang dan spesifikasi tablet MediaPad X1 ini? Cekidot gan… 😀

Huawei MediaPad X1 Spesifikasi Huawei MediaPad X1

  • Sistem Operasi Android 4.2.2 Jelly Bean dengan Emotion UI dan akan mendapat update ke Android 4.4 KitKat
  • Chipset Huawei Kirin 910 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A9 dengan kecepatan 1,6GHz
  • Grafis Mali-450MP
  • Kamera utama 13 megapiksel autofokus dilengkali LED flash, kamera depan 5 megapiksel
  • Layar 7 inci, dengan resolusi full HD 1920 x 1200 piksel berteknologi LTPS kapasitif dengan kerapatan 323 piksel per inci
  • Memori RAM 2GB, ROM 16GB, dilengkapi slot microSD maksimal 32GB
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, DTS Sound, 3G HSPA
  • GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 HSDPA 800 / 850 / 2100 LTE 800 / 1800 / 2100
  • Dimensi 183.5 x 103.9 x 7.2 mm dengan berat 239 gram
  • Baterai 5000mAh lithium polymer

Baca juga: SpeedUp Pad Genius Diluncurkan dengan Harga 1,1 Juta, Andalkan RAM 2GB

Spesifikasi gahar dengan penampilan elegan, itulah kesan pertama ketika melihat tampilan dan spesifikasi tablet Huawei MediaPad X1. Jika diperhatikan dengan lebih seksama, desain tablet MediaPad X1 ini mirip dengan iPad Mini besutan Apple. Terlepas dari tampangnya yang mirip iPad Mini, tablet MediaPad X1 ini cukup gahar dengan mengandalkan prosesor quad-core ARM Cortex-A9 dengan kecepatan 1,6GHz yang disuntikkan dalam chipset Hisilicon Kirin 910. Chipset Hisilicon ini didesain oleh Huawei sendiri lho, dalam rangka memangkas biaya produksi. Tablet MediaPad X1 ditandemkan dengan memori RAM sebesar 2GB dan dipadukan dengan pengolah grafis dari Mali-450MP4.

Laya juga menjadi salah satu keunggulan yang ditawarkan oleh tablet MediaPad X1 besutan Huawei ini yang berukuran 7 inci resolusi full HD 1200 x 1920 piksel yang menggunakan teknologi LTPS (Low Temperature PolySilicone). Saya kira kualitas layar yang ditawarkan oleh MediaPad X1 ini nggak kalah dengan tablet ternama seperti Samsung Galaxy Tab atau Apple iPad Mini. Nama Huawei sendiri sebenarnya kurang tenar di Indonesia, tetapi dengan berani merilis MediaPad X1 dengan harga yang cukup tinggi. Konsumen awam pasti akan pikir-pikir untuk membeli tablet ini.

Baca juga: Review Smartfren Andromax C3, Android 4.4 KitKat Seharga 500 Ribu-an

Huawei MediaPad X1 2

Kelebihan Huawei MediaPad X1 lainnya adalah kamera yang diusungnya. Jarang-jarang ada tablet dibekali dengan kamera belakang berkekuatan 13 megapiksel autofokus lengkap dengan LED flash seperti MediaPad X1. Tablet yang memiliki spesifikasi kamera seperti MediaPad X1 adalah Advan Signature T1Z. kamera depan tablet Huawei MediaPad X1 ini juga lumayan mumpuni lho gan, berkekuatan 5 megapiksel, lumayan tuh buat foto selfie :mrgreen: Tapi bagi saya, memotret dengan tablet itu rasanya aneh dan nggak enak hehehehehe… :mrgreen:

Harga Huawei MediaPad X1

Seperti yang sudah Tuxlin Blog jabarkan di paragraf pertama artikel ini, harga tablet Huawei MediaPad X1 adalah Rp 4.599.000 atau Rp 4,6 juta. Harga MediaPad X1 ini cukup mahal memang, tetapi saya rasa cukup sepadan dengan spesifikasi yang ditawarkan. Tapi masalahnya, nama Huawei kurang terdengar di Indonesia, terlebih konsumen di sini kebanyakan termakan dengan merek ternama, hehehehehe… Yah semoga saja tablet Huawei MediaPad X1 ini laku di sini, hehehehe… Sampai di sini dulu pembahasan mengenai tablet MediaPad X1 besutan Huawei, semoga bermanfaat bagi pembaca semua 🙂

Anda mungkin suka: Samsung Galaxy Grand 3 Disiapkan, Ini Spesifikasi & Fotonya

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *