Bagi Anda yang baru beralih dari komputer yang bersistem operasi Windows ke Macbook yang bersistem operasi Mac OS pasti memerlukan penyesuaian. Ada beberapa hal berkaitan dengan cara pengoperasian yang berbeda termasuk dalam mengambil screenshot. Mungkin, Anda akan mengalami sedikit kesulitan dalam mengambil screenshot.
Hal ini dikarenakan tombol bertulisan “print screen” atau “prt sc” yang biasa ditemukan di keyboard Windows tidak tersedia di keyboard Macbook. Namun tak perlu khawatir, hal ini bukan berarti Anda tidak bisa mengambil screenshot, karena untuk mengatasi masalah ini, Macbook telah menyediakan caranya tersendiri. Sehingga fitur untuk mengambil screenshot atau cuplikan gambar tetap sideiakan oleh Macbook atau komputer yang bersistem operasi Mac OS ini.
Sebenarnya cara untuk mengambil screenshot di Macbook sendiri cukup mudah. Namun, wajar rasanya jika pengguna yang masih baru belum begitu menguasainya. Untuk dapat mengambil cuplikan gambar yang Anda inginkan Anda dapat menggunakan beberapa tombol shortcut di keyboard.
Cara Screenshot Macbook
Berikut beberapa cara screenshot Macbook yang dapat Anda praktekkan:
- Cara Mengambil Screenshot bagian layar tertentu yang dipilih
Pergi ke layar yang akan diambil screenshotnya lalu tekan tombol [command] + [shift] + [4] kemudian baru tekan tombol [spasi] pada keyboard. Seleksi bagian layar yang ingin di ambil screenshotnya. Setelah memilih bagian layar yang diinginkan maka akan terdengar suara kamera yang menandakan bahwa Anda telah berhasil mengambil screenshot. Secara otomatis file screenshot tersebut akan tersimpan di desktop dengan format file “PNG”. - Cara Mengambil Screenshot pada Window yang sedang Aktif.
Bukalah window atau jendela yang ingin Anda ambil screenshotnya. Lanjutkan untuk menekan tombol [command] + [shift] + [4] pada keyboard. Setelah itu akan muncul sebuah gambar kamera kecil yang mengikuti pergerakan kursor mouse (touchpad). Gambar kamera kecil tersebut bisa Anda pindahkan ke window atau jendela yang ingin di screenshot kemudian Klik pada window atau jendela tersebut. Selanjutnya akan terdengar suara kamera sebagai tanda bahwa screenshot atau cuplikan gambar yang dipilih telah berhasil diambil. File screenshot tersebut secara otomatis akan disimpan di desktop dengan format file “PNG”. - Cara Mengambil Screenshot Layar Penuh atau Full Screen
Mulailah dengan membuka layar yang ingin diambil screenshot atau cuplikan gambarnya. Lalu tekan tombol [command] + [shift] + [3] pada keyboard. Selanjutnya akan terdengar suara jepretan kamera yang menandakan bahwa screenshot atau cuplikan gambar telah berhasil di ambil. Setelah itu file secara otomatis screenshot akan tersimpan di desktop dengan format file “PNG”.
Hasil Screenshot yang disimpan sementara di Clipboard
Anda pasti tidak selalu ingin menyimpan hasil screenshot di desktop karena ada pada kondisi tertentu seperti ingin menggunakannya langsung di aplikasi seperti di email, powerpoint, excel ataupun aplikasi lainnya. Jika begitu, maka Anda dapat menekan tombol [control] di depan shortcut screenshot yang disebutkan diatas. Kemudian, pergi ke aplikasi yang diinginkan lalu tekan [command] + [v] untuk paste atau untuk menempelnya ke aplikasi tersebut. Berikut ini adalah shortcutnya (hanya menambahkan tombol [control] di depan semua shortcut)
- Screenshot Layar Penuh atau Full screen dan sementara disimpan di clipboard : [control]+ [command] + [shift] + [3].
- Screenshot pada Window yang sedang Aktif dan sementara disimpan di clipboard : [control] + [command] + [shift] + [4].
- Screenshot bagian layar tertentu yang dipilih dan sementara disimpan di clipboard : [control] + [command] + [shift] + [4] kemudian baru tekan lah tombol [spasi].
Itulah cara screenshot Macbook dengan tiga hasil berbeda sesuai kebutuhan Anda. macbook yang paling populer di Indonesia ialah Macbook Air MMGF2 karena harganya di banderol paling terjangkau dibandingkan tipe macbook lainnya.
Akan tetapi tak perlu khawatir, tipe macbook populer lain seperti Macbook pro MLH12 bisa Anda beli di Bhineka.com dengan daftar harga MacBook yang pas di kantong. Selain itu transaksi di Bhineka.com dijamin aman dan barang yang ditawarkan juga original. Jadi, tunggu apa lagi?