Andai Aku Punya Asus Zenbook Duo (UX8406)… – Halo Pembaca! Asus belum lama ini rilis laptop canggih yang layarnya ada dua, yakni Zenbook Duo (UX8406). Buset, laptop layarnya ada dua? Yoi, malah Zenbook Duo (UX8406) ini diklaim sebagai laptop dua layar terbaik di muka bumi ini… 😎 Keren banget ya inovasi laptop zaman sekarang. Ya bukan Asus kalau inovasinya nggak keren begini hehehe…
Kebetulan Tuxlin Blog jadi salah satu orang yang beruntung menyaksikan kelahiran Zenbook Duo (UX8406) di acara peluncuran yang digelar di Jakarta. Nggak cuma itu, Tuxlin juga sempet sih nyobain bentar laptop dua layar ini. Lihat kecanggihan dan kemampuan yang dimiliki pas peluncuran Zenbook Duo (UX8406) kemarin, Tuxlin jadi berkhayal kalau punya laptop Zenbook Duo (UX8406) ini, pasti bakalan naik kelas ini 😍
Table of Contents
Kreator Konten, Tech Reviewer, Blogger… Apalagi?
Emang apa sih keseharian Tuxlin Blog sampai butuh laptop secanggih Zenbook Duo (UX8406)? Ya selama ini ya saya adalah blogger yang mengelola blog Tuxlin dan Kisah Foto ini. Selain jadi blogger, Tuxlin juga bisa dibilang tech reviewer atau tech journalist *beuh 🤣 Tuxlin sebenarnya mengelola media online yang bahas soal teknologi, laptop, dan smartphone gitu, namanya Laptophia. Tech website ini dibangun Agustus 2015 silam.
Seiring berjalannya waktu dan berkembangnya tren sosial media, Tuxlin Blog mulai merambah jadi kreator konten. Langkah awalnya adalah membangun channel YouTube untuk Laptophia.
Kemudian bersama istri jadi foodgram ala-ala gitu di Instagram dan TikTok yang bahas soal kuliner, tempat wisata, dan kadang skin care hehehe… Pokoknya segala macam peluang untuk menuangkan kreativitas dikerjain deh hehehe… 🤣 Paling sering sih bahas kuliner ya dan beberapa tips yang dilakukan Tuxlin Blog dan istri adalah:
- Makanan sejuta umat atau makanan viral
- Bisa juga makanan/jajanan yang unik atau dengan konsep yang agak nyleneh
- Foto dan video dengan warna yang menggugah selera
- Caption yang menarik dan bikin penasaran
- Informasi lengkap mengenai lokasi kuliner tersebut
Nah buat produksi konten untuk web, YouTube, TikTok, Instagram, dan sebagainya ini kan butuh kreativitas, ide, dan tentu saja ekskusi… Tentunya selain kreativitas, eksekusi konten ini juga butuh bantuan perangkat yang mumpuni. Salah satu laptop yang cocok untuk menangani aneka beban kerja Tuxlin di atas ya Asus Zenbook Duo (UX8406) ini… Andai punya, pasti bakalan cepet naik kelas hehehe… 😏
Sebagai Seorang Blogger
Blogger biasanya bikin postingan berisi opini, pengalaman atau sudut pandang pribadi tentang suatu hal. Kadang juga review ala-ala hehehe… Kreativitas dan kemampuan storytelling lumayan penting bagi seorang bloggar agar dapat menghasilkan postingan atau cerita yang menarik untuk disimak pembacanya.
Setelah mendapatkan sebuah topik yang sekiranya menarik di bahas, Tuxlin Blog biasanya segera ngumpulin bahan berupa informasi dari beberapa referensi, foto dan video yang diperlukan, dan mulai bikin draft. Kadang kalau lagi banyak ide, suka bikin draft yang agak detail di Microsoft One Note biar nggak lupa.
Andai punya Zenbook Duo (UX8406), apakah kegiatan ngeblog makin mudah? Oh ya jelas. Mungkin sebagai blogger, bakalan lebih sering pakai laptop mode atau mode konvensional yang memang jadi andal untuk menangani berbagai workload.
Hal yang paling penting adalah keyboard-nya nyaman buat ngetik dalam waktu lama. Kebetulan laptop dua layar andalan Asus ini dilengkapi dengan Asus ErgoSense Quiet Keyboard yang nyaman dan senyap saat mengetik. Ini ngebantu banget buat fokus ngerjain artikel dan nggak terdistrak sama suara keyboard sendiri yang ctak ctik hehehe…
Uniknya, keyboard di Zenbook Duo ini bisa dilepas, lho! Pas dilepas, keyboard-nya otomatis jadi wireless dan terhubung ke laptop melalui Bluetooth. Keyboard ini bakal tetep berfungsi dengan jarang hingga 10 meter lho, kern kan? Jadi kita lebih leluasa mengetik dengan berbagai gaya 😏
Mungkin yang bakalan Tuxlin sukai dari Zenbook Duo (UX8406) buat ngeblog adalah kemampuan layar sentuh-nya yang udah support stylus pen! 😍 Kombinasi layar sentuh + stylus pen di Zenbook Duo (UX8406) bakalan memudahkan Tuxlin Blog menuangkan ide untuk bikin draft.
Sebagai Tech Reviewer dan Jurnalis Media Online
Selain seorang blogger, Tuxlin blog juga berperan sebagai tech reviewer dan jurnalis di media online Laptophia. Sebagai seorang jurnalis, tentu pekerjaan utamanya adalah mengabarkan informasi dan fakta kepada audiens atau pembacanya. Mulai dari rilis smartphone, tablet, laptop, dan gadget terbaru hingga informasi yang non-berita seperti tutorial, artikel penjabaran, dan sebagainya.
Selain itu, sebagai tech reviewer dan pengelila media online, Tuxlin Blog juga melakukan beberapa tugas untuk mengulas gadget seperti:
- Bikin artikel dan konten
- Pantau trend berita teknologi dan sosial media
- Analisa hasil foto kamera smartphone (kalau pas review)
- Benchmarking
- Batch convert & resize ratusan foto
- Bikin desain banner sederhana
- Bikin aneka dokumen (surat penawaran, proposal, invoice, dll)
- Bikin laporan keuangan sederhana
- Ngegame dikit kalau lagi ruwet. Kalau kalah, makin ruwet.😅
Kegiatan yang paling sering Tuxlin Blog lakukan adalah menulis berita yang bersumber dari press release yang dikirim oleh PR vendor. Ya kalau lagi males sih biasanya press release mentah langsung diposting gitu aja wkwkwk… Tapi sebenernya nggak bagus begitu. Makanya Tuxlin Blog usahakan untuk menulis ulang informasi yang terdapat di press release dan menyampaikannya kepada pembaca dengan gaya bahasa yang sesuai dengan style penulisan di Laptophia.
Andai punya Zenbook Duo (UX8406), kegiatan menulis ulang press release bakal lebih leluasa dilakukan. Selama ini Tuxlin pakai laptop biasa dengan satu layar dan memanfaatkan fitur split screen di Windows 11. Hasilnya memang dua window terbuka dan bersebelahan. Tapi, ukuran layar yang terbatas bikin kedua window terasa sempit dan menyiksa mata Tuxlin Blog yang udah minus ini wkwkwk… 😭
Makanya kalau Tuxlin Blog punya laptop dua layar terbaik kayak Zenbook Duo (UX8406) ini, langsung aktifin desktop mode! 😏 Jadi laptop Zenbook Duo (UX8406) ini dibentangkan 180 derajat dan diberdirikan secara vertikal, serta disangga dengan penyangga built-in yang terdapat di belakang laptop. Kemudian keyboard di lepas dan taruh di depan laptop kayak di atas. Jadi deh laptop dua layar canggih!
Layar yang satu buka blog untuk mengetik artikel dan layar satunya bua Word yang isinya dokumen press release. Bedanya dengan mode splitscreen biasa adalah ukurannya jauh lebih luas, jadi mata lebih lega memandang dokumen dan nggak lekas capek. Nulis artikelnya juga bisa lebih fokus karena kita bisa lihat dokumennya dengan lebih luas tanpa kebanyakan scrolling. Selain itu, aplikasi pada salah satu layar udapat dengan mudah dipindahkan ke layar yang satunya lagi dengan cara di-pinch atau cubit aja.
Selagi nulis press release, eh ternyata Tuxlin Blog juga dapat undangan peluncuran produk melalui Zoom! Wah gimana nih, padahal kan lagi nulis press release? Kalau udah begini, biasanya Tuxlin Blog sih pakai smartphone sebagai device kedua untuk nge-Zoom. Nah kalau punya Zenbook Duo (UX8406), cukup aktifkan dual screen mode kayak di bawah ini:
Dual screen mode di Zenbook Duo (UX8406) ini mirip dengan desktop mode tadi, bedanya layar diposisikan secara horizontal. Kita cukup geser posisi penyangga atau kick stand di belakangnya dan di-setup seperti foto di atas. Layar yang atas dipakai buat nge-zoom dan yang bawah bisa dipakai buat lanjut bikin press release… Udah gitu, laptop ini udah dilengkapi webcam canggih dengan resolusi FHD camera with IR and Ambient Light Sensor function. Sebuah laptop multitasking yang sempurna 😍
Oiya, buat temen-temen yang sering ngezoom, Zenbook Duo (UX8406) ini canggih banget loh… Karena udah ada NPU (Neural Processing Unit) Intel AI Boost yang merupakan sebuah unit khusus yang ada di Intel® Core™ Ultra 7 Processor secara spesifik untuk memproses aplikasi yang menggunakan AI. Semua aplikasi dan fitur yang bekerja menggunakan AI dapat dijalankan secara lebih baik tanpa menguras daya secara berlebihan.
Nah salah satu fitur canggih di Windows 11 untuk yang suka ngezoom atau online meeting adalah Windows Studio Effect! Fitur ini khusus untuk laptop atau PC yang udah dilengkapi NPU di dalamnya dan Zenbook Duo (UX8406) adalah salah satunya. Beberapa fitur Windows Studio Effect yang memanfaatkan AI antara lain:
- Efek latar belakang berupa efek seperti buram atau blur latar belakang
- Kontak mata yang berupa efek untuk mengkompensasi mata melihat layar, bukan kamera
- Pembingkaian otomatis atau auto framing yang merupakan efek untuk memperbesar dan memotong gambar secara otomatis saat Anda berpindah-pindah
- Fokus suara yang cocok banget buat kalian yang berada di lokasi yang agak bising. Efek ini mematikan suara latar belakang untuk membantu suara Anda terdengar jernih dan jernih
Sebagai Kreator Konten
Seperti yang udah disinggung tadi di paragraf pembuka, Tuxlin Blog juga mulai merambah jadi kreator konten dan membuat konten video untuk channel YouTube Laptophia, TikTok yang dikelola istri, dan Reels foodgram di instagram.
Kalau untuk konten tekno dan gadget di channel YouTube Laptophia, biasanya cuma bikin video unboxing, review singkat, dan kadang sampel rekaman video smartphone yang sedang di review. kalau untuk akun kuliner di TikTok dan Instagram, biasanya Tuxlin dan istri hunting kuliner dan tempat wisata yang lagi hits. Setelah sampai di TKP, langsung aja bikin konten foto atau video. Selama ini proses rekam video dan foto cuma bermodalkan smartphone saja. Ndak punya kamera soalnya wkwkw… 🤣
Soal editing video, Tuxlin Blog ini levelnya masih pemula banget. Selain jam terbang kurang, Tuxlin Blog juga belum sempat belajar mendalam tentang video editing. Sebenarnya duku zaman kuliah pernah dapat materi Adobe AfterEffect sama Premiere. Berhubung jarang dipakai, lupa deh hahaha…. Kalau untuk sekarang, Tuxlin pakai Davinci Resolve untuk bikin video YouTube dan CapCut Desktop buat bikin video untuk TikTok.
Selama ini Tuxlin cuma pakai laptop biasa dengan ukuran layar terbatasm jadi kalau edit video dengan aplikasi yang menampilkan banyak panel kontrol begini layar berasa sesak dan sempit. Solusinya, kalau pas di rumah ya laptop ditancepin ke monitor eksternal via HDMI. Nah kalau pas mobile, mau nggak mau ya kerja dengan layar sempit tadi 😭
Andai Tuxlin Blog punya Zenbook Duo (UX8406), proses editing bakalan lebih leluasa dengan dukungan dua layarnya yang canggih. Kita bisa pakai dual screen mode atau dual screen mode with virtual keyboard sesuai kebutuhan atau kenyamanan aja.
Layar utama bisa dipakai buat nampilin preview video dan layar kedua bisa digunakan untuk menampilkan panel kontrol, timeline, color grading, dan sebagainya. Solusi dua layar yang diusung Zenbook Duo (UX8406) ini bener-bener revolusioner karena kita nggak butuh layar kedua buat kerja lebih leluasa dan kita bisa lebih puas menikmati preview video-nya karena layarnya lebih gede dan nggak butuh layar eksternal lagi!
Buat preview video, color grading, dan editing foto di Asus Zenbook Duo (UX8406) bakalan ciamik banget, soalnya laptop ini udah dibekali dua layar sentuh berukuran 14 inci Asus Lumina OLED resolusi 3K 2880 x 1800 piksel dengan aspek rasio 16:10 yang mampu memberikan view workspace yang lebih luas, serta menampilkan warna yang vivid dengan kecerahan 600 nits (peak HDR) yang cemerlang dan memadai untuk menikmati konten multimedia. Laptop ini juga didukung fitur SGS Eye Care protection agar mata tak cepat lelah, serta dilindungi antigores Corning Gorilla Glass.
Teknologi layar Asus Lumina OLED mampu menghadirkan kualitas visual yang jauh lebih baik dan mampu menampilkan warna lebih banyak serta akurat dibandingkan dengan layar laptop pada umumnya. Makanya proses color grading konten video bisa berjalan lebih cepat dan akurat sesuai harapn.
Layar Asus Lumina OLED juga sudah mengantongi sertifikasi VESA Display HDR True Black 600 serta PANTONE Validated Display dengan color gamut 100% DCI-P3 guna menjamin akurasi warnanya. Layar Zenbook Duo (UX8406) juga mengusung refresh rate 120Hz untuk animasi yang lebih smooth.
Port dan konektivitas Zenbook Duo (UX8406) lumayan lengkap, yakni WiFi 6E 802.11 ax (2×2), Bluetooth 5.3, Port USB 3.2 Gen 1, port Thunderbolt 4 USB-C (support Data Transfer, PowerDelivery, dan DisplayPort 1.4), Port HDMI 2.1, dan port audio 3,5mm. Tuxlin dapat dengan mudah memindahkan video mentah hasil rekaman smartphone ke Zenbook Duo ini langsung pakai kabel data. Nggak perlu pakai dongle kayak laptop tipis merk sebelah 😝
Proses editing dan rendering emang lumayan berat dan menguras resource laptop yang Laptophia gunakan sekarang. Karena memang spesifikasinya udah ketinggalan. Pakai Davinci Resolve ya nangis hehehe…
Andai punya Zenbook Duo (UX8406), proses editing dan rendering bakal berjalan lebih mulus dan ngebut tentunya! Soalnya laptop dua layar ini udah kenceng banget dengan dukungan prosesor Intel® Core™ Ultra 7 Processor 155H 16-core (22 thread) generasi Meteor Lake atau Intel Core Ultra Series 1 yang terdiri dari hexa-core P-core 1,4 GHz TurboBoost 4,8GHz + octa-core E-core 900MHz TurboBoost 3,8GHz + dual-core LP E-core 700MHz TurboBoost 2,5GHz. Laptop ini diperkuat oleh memori RAM sebesar 16GB LPDDR5x-6400MHz dual-channel.
Sisi grafis, laptop Asus Zenbook Duo (UX8406) terbilang memadai berkat dukungan GPU (Graphics Processing Unit) terintegrasi dari Intel ARC Graphics tanpa dukungan grafis diskrit. GPU Intel Arc Graphics ini mengusung 8 Xe core yang didalamnya terdapat 128 vector engine, 8 ray tracing unit, 8 sampler, dan 4 pixel backend yang berlari dengan kecepatan 2300MHz!
Kebayangkan betapa kencengnya prosesor 16-core yang tersemat di Zenbook Duo untuk ngerender video? Selama ini Tuxlin cuma pakai prosesor quad-core yang udah lumayan tua, jelas beda jauh performanya sama Intel Core Ultra series ini.
Video yang Tuxlin bikin rata-rata durasinya 10 – 15 menit doang dengan resolusi full HD 1080p @30fps. Kalau pakai laptop Zenbook Duo (UX8406), pasti kelar dengan hitungan menit aja. Ini sangat menghemat waktu dan setelah render, kita bisa lanjut ngerjain yang lain. Nah kalau pakai laptop yang sekarang, proses render bisa ditinggal ngopi dulu hahaha…
Kabar gembiranya lagi, Davinci Reslove ini jadi salah satu aplikasi yang dioptimasi dengan kemampuan AI atau NPU Intel AI Boost yang dimiliki oleh Intel Core Ultra Series yang dipakai Zenbook Duo (UX8406). Nantinya, performa aplikasi ini bakal lebih cepat karena nggak cuma diolah pakai CPU, tapi juga NPU. Tuxlin belum tau seberapa jauh teknologi AI ini, belum nyobain soalnya. Tapi ini menjanjikan banget sih. 🤔
Prosesor udah kenceng banget dan layarnya ada dua, terus dipakai buat render video… Apa nggak overheat ya Zenbook Duo ini? Oh tentu tidak… Jujur, PR Asus pernah bilang kalau prosesor kenceng dan dua layar di Zenbook Duo ini merupakan tantangan tersendiri bagi Asus untuk menjinakkannya!
Tapi bukan Asus kalau nggak nemu jalan keluarnya, ye kan? Insinyur Asus bikin solusi pendinginan canggih untuk Zenbook Duo (UX8406) yang disebut dengan Advanced Cooling System! Solusi ini mengusung dua buah kipas yang powerful ditandemkan dengan dua heat pipe, serta dipadukan dengan graphene sheet dan heat spreader untuk menjaga suhu tetap terjaga. Jadi render atau multitasking pun tenang pakai laptop dua layar canggih ini.
Saya juga Butuh Hiburan
Tuxlin Blog juga manusia biasa yang nggak bakal kuat kalau kerja terus-terusan. Butuh hiburan agar otak dan pikiran kembali fresh! Salah satu hiburan Tuxlin adalah baca komik digital. Di atas itu adalah komik lawas Saint Seiya: Knight of Zodiac. Kalau pembaca kenal Saint Seiya ini, ketahuan banget umurnya wkwkw… 😝
Andai punya Zenbook Duo (UX8406), pengalaman baca komik bakalan lebih menyenangkan nih. Soalnya layarnya dua gede dan memiliki kemampuan sentuh. Baca komik lebih puas dan geser halaman cukup dengan sentuhan aja. Berasa baca buku fisik ya.
Selain itu, Tuxlin kalau lagi nganggur sering banget tuh nyari video, bacaan atau materi apa aja di internet dan sosial media kemudian ditunjukin ke istri. Selain buat hiburan, juga kadang jadi inspirasi untuk bikin konten selanjutnya. Nah kalau ada Zenbook Duo (UX8406), Tuxlin bisa pakai sharing mode dengan membentangkan engselnya 180 derajat dan diletakkan di meja atau kasur, sehingga bisa lihat bareng-bareng sama istri dan lanut diskusi. Itung-itung brainstorming gitu 😏
Selain itu, kadang Tuxlin Blog nonton film atau movie terbaru melalui layanan streaming online. Kalau pakai Zenbook Duo (UX8406), pasti gambarnya tajam dan colorful banget karena layarnya udah Lumina OLED! Nggak cuma itu, suaranya juga bakalan renyah dan nyata soalnya laptop ini udah dibekali speaker stereo Harman Kardon certified ditandemkan SmartAMP yang mumpuni yang didukung teknologi Dolby Atmos, canggih cuy!
Masih Ada Lagi?
Asus Zenbook Duo (UX8406) ini layarnya ada dua, ringkih nggak ya? Oh jangan salah… Ini adalah salah satu laptop dua layar yang paling tangguh dan durabel lho. Zenbook Duo (UX8406) ini udah memenuhi standar militer MIL-STD-810H. Untuk mendapatkan sertifikat tersebut, laptop harus menjalani uji ekstrem termasuk ketinggian yang ekstrem, suhu, kelembapan, dan sebagainya.😎
Kelebihan laptoo dua layar andalan Asus ini adalah ukurannya yang ringkas dan ringan banget! ketebalannya cuma 1,46 cm untuk bagian tertipisnya dan bobotnya cuma 1,39 kilogram saja. Nggak nyangka kan laptop dua layar bisa seringkas dan seringan Zenbook Duo ini? 😏
Sektor media penyimpanan, Asus Zenbook Duo (UX8406) ini dibekali media penyimpanan berkecepatan tinggi dan berkapasitas besar, yakni SSD (Solid State Drive) 1TB PCIe 4.0 x4 M.2 NVMe yang menawarkan transfer rate tinggi dengan konsumsi daya yang efisien, sehingga loading sistem terasa sangat gegas dan responsif.
Laptop dua layar Asus Zenbook Duo (UX8406) ini juga didukung baterai mumpuni dengan kapasitas 4 Cells 4S1P 76 Whrs lithium battery yang mampu mencukupi kebutuhan daya hingga 13 jam untuk penggunaan standar, serta dibekali fitur fast charging! Ini udah lebih dari cukup buat memenuhi mobilitas Tuxlin. kerja di mana aja rasanya bakalan tenang meski lupa nggak bawa charger hehehe…
“Hadir dengan sistem operasi Windows 11, ASUS Zenbook DUO (UX8406) juga merupakan laptop berfitur Copilot untuk dukungan AI. Copilot di Windows 11 melengkapi keahlian dan kreativitas Anda dengan bantuan kecerdasan serta jawaban relevan.
Selain itu, sudah dilengkapi Office Pre-Installed, agar Anda bisa nikmati semua manfaat dengan PC yang lengkap – PC sudah termasuk Office Home & Student 2021. Aplikasi Office versi lengkap (Word, Excel dan PowerPoint) memberikan semua fungsi yang dibutuhkan dan diharapkan oleh penggunanya.”
Harga dan Spesifikasi Asus Zenbook Duo (UX8406)
CPU | Intel® Core™ Ultra 7 Processor 155H 1.4 GHz (24MB Cache, up to 4.8 GHz, 16 cores, 22 Threads) with Intel® AI Boost NPU |
Operating System | Windows 11 Home |
Memory | 16GB LPDDR5X |
Storage | 1TB M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 Performance SSD |
Display | Dual 14-inch ASUS Lumina OLED, 3K (2880 x 1800) 16:10, 120Hz, 0.2ms, 100% DCI-P3, PANTONE Validated, 600nits, VESA CERTIFIED Display HDR True Black 500, Low Blue Light, Anti-Flicker, Touchscreen with Stylus Support |
Graphics | Intel® Arc™ Graphics |
Input/Output | 1x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 2x Thunderbolt™ 4 supports display / power delivery, 1x HDMI 2.1 TMDS, 1x 3.5mm Combo Audio Jack |
Connectivity | Wi-Fi 6E(802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.3 |
Camera | FHD camera with IR and Ambient Light Sensor function, support Windows Hello, support Windows Studio Effect |
Audio | Smart Amp Technology, Built-in speaker, Built-in array microphone, harman/kardon certified |
Battery | 75WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion |
Dimension | 31.35 x 21.79 x 1.46 ~ 1.99 cm |
Weight | 1.39 Kg (laptop)0.3 Kg (keyboard) |
Price | Rp33.999.000 |
Warranty | 2 Tahun Garansi Global dan 1 Tahun ASUS VIP Perfect Warranty |
Source: Asus, XDA Developer Microsoft, Laptophia
Artikel ini diikutsertakan dalam Blog Writing Competition: Laptop Dua Layar Terbaik ASUS Indonesia X Didno
Anda mungkin suka: Merintis Bisnis Rumah Roti Bersama ASUS ExpertCenter D5 SFF D500SA
desain laptopnya unik, spesifikasinya pun masih menarik 😀
Betul banget,,, cocok ini buat kreasi konten dan multitasking 😍