Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang?

2 min read

Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang? 1

Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang? – Halo Pembaca! Dua hari ini Tuxlin Blog serasa dapat pukulan berat wkwkwk… Mendadak beberapa gambar yang ada di postingan atau artikel blog sebelah hilang! 😭 Blog yang dimaksud ya Laptophia gan, nggak ada yang lain. Blog tersebut kebetulan menggunakan platform Blogspot atau Blogger yang dimiliki oleh Google. Begitu ada masalah ini, Tuxlin langsung koordinasi bareng temen-temen di Laptophia lainnya buat mencari solusi dari hilangnya gambar tersebut. 🤔

Coba temen-temen bayangin sebuah artikel blog berisi review, tapi tetiba gambarnya ilang… Penyampaian informasinya pasti jadi nggak sempurna dan makin nggak nyaman dibaca, iya kan? Ini sebenarnya bukan kali pertama blog sebelah mengalami masalah gambar mendadak hilang, dulu kurang lebih dua bulan yang lalu pernah ngalami masalah serupa. Namun, kali ini lumayan parah karena puluhan artikel yang kena. Ada yang cuma ilang beberapa biji dan ada yang hampir semua gambarnya ilang 🤦‍♂️ Tuxlin Blog langsung nanya ke temen-temen blogger, adakah yang pernah ngalamin gambar tetiba hilang di Blogspot atau Blogger?

Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang? 2
Gambar yang hilang berubah jadi tanda di atas

Gambar Hilang di Postingan Blogger/Blogspot

Awalnya Tuxlin Blog iseng ngecek beberapa artikel yang udah dibuat oleh rekan-rekan penulis di Laptophia secara random. Eh ketemu tuh artikel yang gambarnya berubah jadi tanda stop seperti di atas! Tuxlin langsung kontak penulis yang bersangkutan, katanya sih udah upload gambar yang relevan. Eh tapi kok ilang begini?

Tuxlin langsung inget kalau hilangnya gambar di postingan blog berbasis Blogspot atau Blogger milik Google ini pernah terjadi beberapa bulan sebelumnya. Gejalanya sama, tetiba gambarnya ilang dan berubah jadi tanda stop. Beberapa analisa dari temen Tuxlin Blog, gambar tersebut seolah-olah tidak dapat diakses karena ada pembatasan akses, bukan hilang. Ini terlihat dari kode “403: Forboidden” dari analisa yang dilakukan salah seorang rekan blogger di Twitter, yakni Mas Muhammad Zamrone (Matriphe).

Jika benar akses jadi masalah, kemungkinan yang punya server buat nampung data ada perubahan konfigurasi? Yah sebagai perusahaan besar dengan data center tersebar dimana-mana, perubahan kayak gini pasti sering dilakukan oleh Google. Kalau sudah begini ya hanya pasrah hehehehe… 😅 Namanya juga numpang hidup di server Google, kalau empunya bebersih terus kena dampak ya nggak boleh protes! 😭

Hal yang aneh dan menggelitik Tuxlin Blog sebenarnya bukan masalah foto yang mendadak hilang di Blogger, tetapi kenapa tidak semua foto hilang? Misal dalam rentang waktu tertentu, foto hilang semua. Bahkan dalam satu postingan artikel saja, nggak semua fotonya hilang… Kenapa bisa begitu? Kesannya foto yang hilang itu random dan suka-suka Google deh hahahaha…

Baca juga:Berburu Monitor Baru Pengganti Dell S2009W

Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang? 3

Setelah Tuxlin Blog analisa, foto yang paling sering hilang adalah foto screenshot hasil benchmark dan foto yang sumbernya dari file press release vendor… Hampir semua artikel review, foto produknya aman, sampel foto kameranya aman, tetapi screenshot benchmark-nya dibabat 🤦‍♂️ Ini si Google sensi sama hasil benchmark atau gimana? Padahal hasil benchmark ini didapat dengan cara yang nggak mudah lho… Musti nungguin ponsel kelar benchmark dan itu lama. 😅

Tuxlin bertanya-tanya, ini yang kena cuma Tuxlin doang apa ada blogger lain yang pakai blogspot/blogger juga kena? Tuxlin langsung cek blog istri di Kisah Foto, ternyata tiga postingan terbarunya kena! Satu artikel semua gambarnya ilang dan dua artikel lainnya hanya sebagian gambar yang ilang. Selain itu temen-temen bloger yang pakai Blogspot/Blogger yang komen di status Tuxlin di Twitter dan Facebook beberapa ada yang mengaku kena… 😭

Penyebab Gambar Hilang di Postingan Blogspot atau Blogger

Sampai artikel ini ditulis, Tuxlin Blog belum mengetahui apa penyebab foto mendadak hilang dari postingan atau artikel yang dipublish di Blogspot/Blogger. Kalau berdasarkan kode yang muncul, yakni 403 aka Forbidden, kemungkinan Google telah melakukan sesuatu di backend servernya. Mungkin migrasi server trus datanya di back-up dan di restore, sehingga hak aksesnya berubah. Bisa juga karena hal lain. Namanya juga numpang di Google, suka-suka dia deh… 🤣🤦‍♂️

Solusinya?

Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang? 4

Solusinya adalah cek di library foto di Blogger, apakah foto masih ada atau tidak. Kalau kasus yang Tuxlin Blog alami, foto ternyata masih ada dan bisa diakses. Caranya gimana? Gampang, login ke dashboard Blogspot atau Blogger, kemudian edit postingan yang gambarnya ilang. Hapus gambar berlogo stop dan kemudian add image. Nanti akan muncul kotak dialog kayak di atas, kemudian pilih tab From This Blog. Scroll saja di situ, gambar yang dimaksud pasti ada. Setelah ketimu, tinggal add ulang ke postingan. Beres. 👌

Kalau nggak mau ribet, solusinya cuma upload ulang gan… Dulu pas kasus gambar hilang yang pertama kali, Tuxlin memutuskan untuk upload ulang gambar. Yah memang ribet, tetapi lebih mudah dan yang penting masalah selesai, betul tidak? 😅 Yah mungkin sejauh ini dua solusi inilah yang Tuxlin Blog tahu untuk mengatasi masalah gambar yang hilang di postingan Blogger atau Blogspot. 🤔 Ada pembaca Tuxlin atau rekan blogger yang mengalami masalah ini? Boleh lho share di kolom komentar 😀

Anda mungkin suka:Review Kamera Realme C3: Triple Kamera Harga Terjangkau


Artikel Terkait


Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

5 Replies to “Gambar di Postingan Blogspot/Blogger Mendadak Hilang?”

  1. Tadi sempet ngilang gambar di blog saya. Habis itu muncul lagi. Untuk saat ini mungkin salah jaringan. Soalnya setelah sempat berganti jaringan paket data, gambarnya muncul. Bisa juga karena kebetulan saja.

      1. Hmm, thankyou mas tuxlin artikelnya. Menarik. Saya ngalamin juga di blogger nih. Dan malah bikin lagi blog yg baru. Wkwk. Paling minimalkan aja sih, upload gambarnya. 1 post 1. Biar kalo ilang, bisa benerinnya ringan. Hehe. #justshare ya .as

  2. betul bang,pagi ini tak bisa upload gambar karena ID berubah. Entah karena apa, yang lainnya ID nya tetap (ID adsense). Ini juga tak buatkan artikel, tetap tak ada perubahan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *