Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Review Eggel Terra XL, Speaker Bluetooth Tangguh & Tahan Air

5 min read

Review Eggel Terra XL, Speaker Bluetooth Tangguh & Tahan Air

Review Eggel Terra XL, Speaker Bluetooth Tangguh & Tahan Air – Halo Pembaca! Pada kesempatan kali ini Tuxlin Blog bakal ngulas speaker Bluetooth portabel lagi, yakni Eggel Terra XL! Berbeda dengan speaker sebelumnya, review Eggel Terra XL kali nggak cuma menonjolkan kualitas suara saja, tetapi juga ketangguhan dan ketahanan terhadap air, serta debu! Yoha, Eggel Terra XL ini memang merupakan speaker besutan brand lokal yang kemungkinan besar dibuat oleh pemasok asal China, nggak percaya?

Coba googling di Yahoo kembaran Eggel Terra XL, yakni Gsou V6 hehehe… Selama ini jajaran produk besutan Eggel memang menyasar segmen outdoor atau luar ruangan dengan body yang tangguh dan kemampuan tahan air. Harga Eggel Terra XL ini masih di bawah Rp 400 ribu! Penasaran? Berikut review Eggel Terra XL oleh Tuxlin Blog!

Review Eggel Terra XL, Speaker Bluetooth Tangguh & Tahan Air

Spesifikasi Eggel Terra XL

  • Tipe speaker: Portable bluetooth speaker
  • Sistem speaker: 2.0 channel
  • Passive/Active: Active
  • Mode operasi: Tombol
  • Loudspeaker: 4,5mm x 2 + passive bass radiator
  • RMS: 4Ω 8W x 2
  • Distorsi 0.3% @1W
  • Frequency Response: 80Hz- 20KHz
  • Signal to noise ratio 80db
  • Versi Bluetooth: Bluetooth 4.2 + EDR
  • Jangkauan Bluetooth hingga 15 meter
  • Tahan air dan debu dengan sertifikat IP57
  • Spesifikasi USB: USB 2.0 kompatibel dengan USB 1.1
  • Dukungan format file: MP3, WMA, WAV, FLAC
  • Slot microSD tersedia
  • Dilengkapi Hook atau carabiner
  • Baterai built-in 3600mAh lithium battery, hingga 20 jam penggunaan (bervariasi)
  • Dimensi (W x D x H) 165 x 78,6 x 43,5 inci
  • Berat 330 gram
  • Kompatibel dengan tablet PC, TF/Micro SD Card, smartphone, iPod, iPhone, Laptop
  • Warna Black, Green dan Yellow

Anda dapat cek harga & promo terbaru Eggel Terra XL di Sini (Klik) atau di Sini (Klik)

Paket Penjualan Eggel Terra XL

Paket Penjualan Eggel Terra XL

  • Unit speaker Eggel Terra XL warna Black
  • Hook atau Carabiner (terpasang)
  • Kabel USB
  • Kabel AUX
  • Buku manual
  • Kartu garansi
  • Voucher belanja 10 ribu

Baca juga:Review Mifa H1: Speaker Portabel Mungil Multifungsi!

Desain Eggel Terra XL

Desain Eggel Terra XL

Pada review Eggel Terra XL kali ini, aura desain yang dipancarkan oleh speaker ini memang udah outdoor banget. Dilihat sekilas saja, speaker andalan Eggel ini terlihat begitu gagah. Yah kalau dianalogikan sih tampang Eggel Terra XL udah kayak cowok gym yang badannya kotak-kotak… Lihat sendiri kan bentuk speaker Eggel Terra XL ini kotak-kotak juga? Akan tetapi nggak bisa dibalik, cowok kotak-kotak tampangnya kayak Eggel Terra XL… 😆 *garing* Meski sama-sama kotak, Eggel Terra XL ini sedikit berbeda dengan Eggel Terra yang tak lain adalah pendahulunya.

Eggel Terra XL hadir dengan bentuk kotak persegi panjang dengan sudut yang cukup tegas. Sekilas memang terlihat simpel, tetapi jika diperhatikan, desain detail Eggel Terra XL ini keren lho! Pada bagian pinggir speaker grill-nya terdapat lekukan kotak yang membuatnya tidak terlihat monoton dan sebelah kiri terdapat hook atau carabiner yang semakin mengukuhkan bahwa Eggel Terra XL speaker luar ruangan. Bagi yang sering keluyuran di alam bebas, cocok bawa speaker ini. 😎

Speaker portabel Eggel Terra XL ini dibalut dengan body berbahan karet yang sangat kuat, sekaligus melindunginya dari benturan. Sementara pada sisi depan dan belakang terdapat speaker gril yang terbuat dari metal dengan logo Eggel yang mencolok. Keunggulan utama Eggel Terra XL adalah tahan air dan debu dengan sertifikat IP57, sehingga siap ditenggelamkan oleh Bu Susi dengan kedalaman 1 meter selama 30 menit! 😎 Tampang gahar begini ternyata bobot Eggel Terra XL lumayan ringan lho… Berasa bawa mainan hehehe… 😛 Meski demikian, secara umum build quality speaker ini ssangat solid.

Pada review Eggel Terra XL yang merupakan speaker bluetooth outdoor tangguh dan tahan air ini, sisi depan terdapat speaker grill berukuran besar dan LED indikator dengan logo Eggel pada sudut kanan bawah. Sedangkan pada sisi belakang juga terdapat speaker grill tanpa logo atau port apapun. Sedangkan sisi kiri speaker Eggel Terra XL terdapat carabiner atau hook. Sedangkan sisi kanan terdapat sebuah pintu kedap air yang mana di dalamnya terdapat port microUSB, microphone, port aux, dan slot microSD.

Baca juga:Review Mifa M1, Speaker Mungil Bersuara Kencang!

Sedangkan pada bagian atas speaker Eggel Terra XL ini terdapat tombol power, play/pause, disconnect bluetooth, volume down atau previous track, dan tombol volume up atau next track. Sedangkan sisi bawah speaker portabel tangguh Eggel Terra XL ini terdapat informasi teknis dasar dan juga dua buah spons tipis untuk dudukan. Secara umum, Eggel Terra XL ini menawarkan desain yang sangat maskulin, tangguh, dan build quality mantap di kelasnya. 😎

Video Unboxing Eggel Terra XL

Jangan lupa Subscribe channel Laptophia ya di Sini (Klik)

Eggel Terra XL Review

Eggel Terra XL Review

Awalnya Tuxlin nggak ada rencana untuk melakukan review Eggel Terra XL yang merupakan speaker outdoor tangguh besutan brand lokal. Pas iseng scrol toko online Lazada, kok muncul speaker Eggel Terra XL yang tampangnya terkesan sangat kuat. Setelah googling di yahoo 😆 Tuxlin menemukan informasi bahwa Eggel adalah brand speaker besutan lokal alias anak bangsa! Tuxlin Blog langsung bangga! Namun, setelag Googling ketemu kembaran Eggel Terra XL, yakni Gsou V6, kebanggaan sedikit luntur. Kirain bikin sendiri alias build from scratch gitu. 🙄

Terlepas dari siapa yang bikin, Tuxlin bertekat tetep bikin review Eggel Terra XL di Blog! Speaker ini tampak menjanjikan dengan mengandalkan power yang sangat besar untuk harga di bawah Rp 400 ribu, yakni 2 x 8W atau total 16W, setara JBL Flip 3! Itu masih didukung oleh passive bass radiator untuk suara bass yang jedag-jedug. Hal yang membuat Tuxlin sangat tertarik adalah kemampuan tahan air dan debu dengan sertifikat IP57, ini keren! 😉 Jadi kalau Eggel Terra XL ditenggelamkan sama bu Susi, nggak masalah. 😆

Kualitas Suara

Bagaimana kualitas suara speaker luar ruangan Eggel Terra XL ini? Seperti biasa, Tuxlin langsung menggeber speaker tangguh ini dengan lagu-lagu dari pelbagai genre musik, antara lain adalah Bullet For My Valentine, Megadeth, Trivium, Nightwish, Epica, Fort Minor, samapi Payung Teduh dijajal! 😛 Sedangkan untuk perangkat smartphone ganti-ganti sih, kadang Xiaomi Mi 5S, Asus Zenfone Zoom S atau Honor 7A. Impresi awal Eggel Terra XL ini adalah volume suaranya sangat kencang! Distorsi terbilang sangat minim meski volume diset penuh! 😎

Suara kencang memang tidak identik dengan kualitas yang bagus, lalu bagaimana dengan Eggel Terra XL ini? menurut kuping kaleng Tuxlin Blog, keluaran suara speaker ini terbilang bagus, jernih, dan cukup detail. Separasi antar instrumen terdengar cukup jelas seperti saat Tuxlin mendengarkan lagu Thrown Into The Fire dan Sever The Hands milik Trivium. Mid bass terdengar cukup jelas, apalagi saat dobel pedal drum menghentak di intro lagiu The Sin And The Sentence-nya Trivium.

Suara vokal terdengan jelas dan detail, serta tepat ditengah. Apalagi saat dengar lagu Chasing The Dragon milik Epica, suara tante cantik Simone Simons terdengar begitu merdu dan intim. Karakter suara dari speaker Eggel Terra XL ini memang agak bright dan open menurut Tuxlin, jadi terdengar jernih dengan treble yang detail. Lalu apa kabar dengan bass? Jujur saja, bass memang kurang nonjok di speaker outdoor Eggel Terra XL ini. Jika diperhatikan dengan seksama, sebenarnya suara bass ini kalah dominasinya dengan yang lain. Hentakan dobel pedal dram kadang terdengar, kadang nggak.

Baca juga:Review AKG S30 Bluetooth Speaker: Kualitas Suara Mantab Djiwa!

Saat mendenharkan lagu hiphop dari Fort Minor yang notabene memang menonjolkan suara bass tanpa terganggu instrumen lain, sebenarnya terbilang lumayan. Jadi buat penggemar suara bass yang jedag-jedug, mungkin Eggel Terra XL bakal kurang memuaskan. Namun, bagi yang menonjolkan clarity dan volume suara yang kencang, speaker ini udah lebih dari cukup bray! Lagian sound staging Eggel Terra XL ini terbilang lumayan oke di kelasnya, meski nggak terlalu luas.

Kompatibilitas

Selama proses review Eggel Terra XL, Tuxlin Blog tidak mengalami masalah kompatibilitas. Hampir semua gadget yang Tuxlin gunakan dapat bekerja dengan baik, sebut saja Xiaomi Mi 5S, Xiaomi Redmi Note 5, Asus Zenfone Zoom S, Honor 7A, dan juga laptop Apple Macbook Air.

Baterai

Kelebihan lain yang dimiliki oleh Eggel Terra XL adalah baterai berkapasitas besar yang diusungnya, yakni 3600mAh jenis lithium. Eggel mengklaim speaker ini mampu bertahan hingga 20 jam nonstop dengan volume 60%. Tuxlin sendiri menjajalnya dengan volume suara rata-rata 50 -80%, baterai tahan hingga rata-rata lebih dari 12 jam. 😎

Waterproof Test Eggel Terra XL

Kesimpulan

Secara umum, Eggel Terra XL adalah salah satu speaker bluetooth outdoor terbaik di kelas entry-level. Kualitas suaranya sangat baik dan kencang di kelasnya. Kemampuan tahan air yang dimilikinya memang terbukti dan daya tahan baterai panjang di kelasnya! Jelas, Eggel Terra XL sangat laik dipertimbangkan bagi yang membutuhkan speaker luar ruangan.

Hanya saja, bass pada speaker Eggel Terra XL ini memabg kurang nendang, sehingga kurang cocok bagi mereka yang mengaku basshead.

Kelebihan Eggel Terra XL

  • Volume suara sangat kencang
  • Tahan air dan debu
  • Build quality mantap
  • Fitur lengkap
  • Harga terjangkau
  • Baterai tahan lama

Kekurangan Eggel Terra XL

  • Bass kurang nendang, kurang dalam

Anda mungkin suka:Review Doss Soundbox Touch, Speaker Bluetooth Portabel Bersuara Kencang!

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

12 Replies to “Review Eggel Terra XL, Speaker Bluetooth Tangguh & Tahan…”

  1. Mantep banget ya.
    Mau dong punya gituan, speaker bluetooth yang tahan air .
    Keren pula kualitasnya..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *