Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

Asus Zenfinity 2017: Saksi Kelahiran Zenfone Zoom S & Zenfone Live

3 min read

Asus Zenfinity 2017: Saksi Kelahiran Zenfone Zoom S & Zenfone Live

Asus Zenfinity 2017: Saksi Kelahiran Zenfone Zoom S & Zenfone Live – Halo Pembaca! Hari ini Tuxlin Blog kedatangan sebuah undangan yang dianter oleh kang kurir. Undangan apakah itu? Undangan nikahan kah? Udah deh, nggak usah ngomongin nikah dulu… Daripada ntar dimassa di sini wkwkwkw… Undangan untuk acara Asus Zenfinity 2017 yang digelar di Jakarta!

Yep, pabrikan asal Taiwan ini meluncurkan dua smartphone baru, yakni Asus Zenfone Zoom S dan Zenfone Live! Dua smartphone ini membidik segmen yang berbeda, coy! Asus Zenfone Zoom S yang dibekali dual kamera belakang ini menyasar segmen menengah premium. Sedangkan Asus Zenfone Live membidik penggemar selfie di kelas entry-level. Tuxlin jadi nggak sabar segera ke event Asus Zenfinity 2017!

Asus Zenfinity 2017: Saksi Kelahiran Zenfone Zoom S & Zenfone Live

Spesifikasi Asus Zenfone Live

  • Sistem Operasi Android 6.0 Marshmallow dengan antarmuka ZenUI 3.0
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 410 MSM8916 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,2GHz
  • Grafis Adreno 306
  • Kamera 13 megapiksel autofokus, sensor BSI, lensa aperture f/2.0, LED flash, PixelMaster. Kamera depan 5 megapiksel 1,4 um piksel dengan lensa f/2.2 wide-angle 82 derajat FoV, soft LED flash
  • Layar 5 inci 2.5D dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel, kerapatan 294 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, IPS kapasitif LCD
  • Memori RAM 2GB, ROM 16GB, dilengkapi slot microSD maksimal 128GB hybrid slot
  • WiFi, Bluetooth, port microUSB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, dual SIM, Dual MEMS microphones
  • 5 magnet ICEPower speaker, DTS Headphone: X for 7.1-channel surround
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 141.18 x 71,74 x 7,95 mm berat 120 gram
  • Baterai 2650mAh
  • Warna: 3 varian warna

Anda dapat membeli atau sekadar cek harga Asus Zenfone Live di Sini (Klik)

Spesifikasi Asus Zenfone Zoom S

  • Sistem Operasi Android 6.0.1 Marshmallow dengan antarmuka Asus Zen UI 3.0 (upgradeable to Android 7.0 Nougat)
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 625 MSM8953 dengan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 2GHz
  • Grafis Adreno 506
  • Kamera 12 megapiksel Dual Pixel PDAF, laser-autofokus, sensor Sony IMX362, 1/2.55 inci 1,4 um piksel, aperture f1.7, dual-tone LED flash, 4 axis OIS, 3 axis EIS. Secondary camera 12 megapiksel, 59mm focal lenght, 2,3x optical zoom
  • Kamera depan 13 megapiksel fixed focus, sensor Sony IMX214, aperture f/2.0 dengan lensa wide angle, screen flash
  • Layar 5,5 inci 2.5D dengan resolusi full HD 1920 x 1080 pixels, kerapatan 401 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel AMOLED, 100% NTSC color gamut, Corning Gorilla Glass 5
  • Memori RAM 4GB, ROM 64GB, dilengkapi slot microSD maksimal 256GB hybrid slot
  • WiFi, Bluetooth, USB type C, 3.5mm audio jack, GPS, 4G LTE, dual SIM, fingerprint sensor, 1A Reverse Charging
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 154.3 x 77 x 7.99 mm dengan berat 170 gram
  • Baterai 5000mAh non removable dengan Quick Charge 3.0
  • Warna Navy Black, Glacier Silver, Rose Gold

Anda dapat membeli atau sekadar cek harga Asus Zenfone Zoom S ZE553KL di Sini (Klik)

Asus Zenfinity 2017

Asus Zenfone Live

Tahun lalu Tuxlin Blog juga berkesempatan menghadiri acara Asus Zenvolution 2016 yang mana pabrikan asal Taiwan ini memperkenalkan smartphone Zenfone 3 series. Kini Asus Zenfinity 2017 segera digelar di Grand Ballroom Pullman Hotel Central Park, Jakarta Barat. Tuxlin Blog bersyukur masih berkesempatan hadir di sana melalui undangan yang hari ini mendarat 😀

Ini salah satu momen yang berharga lho! Selain bisa menjajal langsung smartphone terbaru Asus, Tuxlin juga bisa ketemu rekan-rekan sesama blogger. Semoga saja bisa ketemu lagi dengan suhu Koh Herry SW yang selama ini menjadi panutan Tuxlin dalam melakukan review ponsel 🙂 Sebelumnya Tuxlin udah pernah ketemu beliau sih di Asus Zenvolution, malah jadi satu tim pas ada acara Amazing Race yang melelahkan itu hahahaha… 😆

Baca juga: Serunya Incredible Race Bersama Asus Zenfone 3 di Zenvolution 2016!

Ngomongin produk ini, ada dua smartphone yang bakal dirilis oleh Asus di acara Asus Zenfinity 2017 ini, yakni Zenfone Live dan Zenfone Zoom S. Smartphone seri Zenfone Live ini sesuai dengan namanya, didesain khusus bagi pengguna yang sering live di Instagram, Facebook, YouTube, dan sebagainya 😎 Makanya Asus menggunakan tagline “Video Selfie Expert” untuk ponsel Zenfone Live ini.

Fitur utama smartphone Zenfone Live yang bakal dirilis di Asus Zenfinity 2017 ini adalah BeautyLive. Apaan tuh BeautyLive? Berdasarkan informasi yang Tuxlin Blog terima, BeautyLive ini adalah fitur live-streaming beautification pertama di dunia! Fitur ini memungkinkan kita melakukan live video streaming ke sosial media dengan dukungan filter Beautification secara real-time, keren khan? Kalau di merek sebelah, fitur ini cuma jalan ketika foto selfie doang 😆

Makanya, BeautyLive ini unik dan istimewa di Zenfone Live. Selain itu, Asus juga membekali Zenfone Live dengan dual MEMS mikrofon yang berfungsi secara otomatis mendeteksi dan menghilangkan latar belakang yang bising dalam rangka meningkatkan voice pickup. Jadi kita bisa ngelive dengan lancar jaya meski dalam kondisi agak bising 😎 Ulasan detail mengenai Asus Zenfone Live mungkin ntar pas hands on ya 🙂

“ZenFone Live dan Zoom merupakan dua smartphone terbaru ASUS yang ditujukan untuk dua segmen yang sangat berbeda. Namun demikian, mereka punya satu kesamaan, yakni untuk pembuatan konten kreatif,” sebut Galip Fu, Country Marketing Manager, ASUS Indonesia. “ZenFone Live ditujukan untuk kebutuhan video streaming yang sempurna, sementara Zoom S untuk pembuatan foto menakjubkan,” sebutnya.

Baca juga:Review Asus Zenfone 3 ZE520KL: A Luxurious Taste

Asus Zenfone Zoom S
Asus Zenfone Zoom S

Smartphone kedua yang bakal diperkenalkan di Asus Zenfinity 2017 adalah Zenfone Zoom S atau yang sebelumnya disebut dengan Zenfone 3 Zoom. Sesuai namanya Sob, smartphone ini mengandalkan kemampuan kamera dengan 2,3x optikal zoom sebagai daya tarik utamanya 😎

Spek kameranya adalah dua buah kamera belakang dengan resolusi 12 megapiksel dengan sensor Sony IMX362 berukuran 1/2.5 inci 1,4 um piksel ditandemkan dengan enam elemen lensa aperture f/1.7 yang dilengkapi dengan fitur Asus TriTech+ Autofocus, color correction sensor, dan dual-tone LED flash. Teknologi TriTech+ Autofocus sendiri merupakan gabungan dari contrast-detection, phase detection, dan laser-autofokus yang mampu menghasilkan fokus yang lebih akurat dan cepat, yakni hanya 0,03 detik saja.

Baca juga:Review Kamera Asus Zenfone 3 Max ZC553KL 16 Megapiksel

Fungsi dual kamera Zenfone 3 Zoom andalan Asus ini adalah buat nge-zoom, Sob! Asus bilang kalau kamera Zenfone 3 Zoom bisa optical zoom hingga 2,3x dan hybrid zoom atau total zoom hingg 12x! 😎 Jadi kita bisa motret subyek yang jaraknya jauh tanpa repot-repot deketin. Ini cocok buat buntutin pacar yang terindikasi selingkuh, kan bisa motret dia dari jauh sebagai barang bukti 😛 *ngaco*.

“Kombinasi kedua main camera ZenFone Zoom S memastikan fokus yang tajam dari jarak manapun. ZenFone 3 Zoom juga merupakan model pertama yang dilengkapi dengan SuperPixel Camera yang memungkinkannya untuk mengambil foto secara cepat dan jelas di malam hari atau kondisi low-light,” sebut Galip Fu.

Kamera depan ponsel Zenfone 3 Zoom yang bakal dirilis di Asus Zenfinity 2017 ini nggak kalah canggih coy, karena didukung kamera depan resolusi 13 megapiksel fixed focus dengan sensor Sony IMX214 1/2.06 inci, lensa wide-angle aperture f/2.0 dengan yang cukup mumpuni untuk foto selfie maupun video chat. Penasaran kan sama Asus Zenfone Zoom S dan Zenfone Live? Nantikan ulasan Tuxlin Blog di Asus Zenfinity 2017! 🙂

Anda mungkin suka:Ini Perbedaan Oppo F3 Plus vs Oppo F3 Dual Kamera

Tuxlin Seorang blogger yang gemar mengikuti perkembangan teknologi dan gadget, reviewer amatir, dan suka traveling.Pertanyaan? Silakan Komen. Kontak saya melalui Twitter dengan ID: @dityatuxlin atau email: dityatuxlin@gmail.com.

16 Replies to “Asus Zenfinity 2017: Saksi Kelahiran Zenfone Zoom S &…”

  1. Wah dapat undangan lagi gan? Kira2 bakalan review yang mana gan? Zenfone Zoom S atau Zenfone Live? 😀

  2. Bang, baru baca paragraf pertama aja udah baper aku, bang. Teteup ya larinya ke nikah hahaha.
    Gila ya ini Zenfone Zoom S asli bikin mupeng bangettt.

    1. Bahahaaha… namanya juga blog tsurhat hehehehe…

      Sama, saya mupeng juga sama Zenfone Zoom S wkwkwk… Siapa tau pas Zenfinity bisa bawa pulang satu 😀

  3. Kalo ga salah pas zenfinity taun kemarin dapet zenfone 3 gratisan ya mas…???
    Brarti zenfinity taun ini kemungkinan juga dapet gratisan mas.
    Moga2 sih si zenfone S.
    Biar bs skalian di review secara lengkap.
    Wakakakaka…

    1. hahahaha… amin… Semoga dapat yang Zenfone Zoom S ya, biar bisa diulas di Blog ini sekaligus menggantikan Zenfone 3 ZE520KL yang aku pake sekarang ini hahaha 😀

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *